Jakarta, 14 Maret 2023 – Direktur SDM & Umum PT Elnusa Tbk (Elnusa) Tenny Elfrida, meraih penghargaan “Best Professionals” dalam penganugerahan Obsession Media Group (OMG) Award 2023 yang dilaksanakan di Hotel Indonesia Kempinski Jakarta Bali Room. Acara penghargaan ini digelar dengan tema “Bersatu, Indonesia Bangkit Dan Maju”. Menampilkan tokoh-tokoh inspiratif dari berbagai latar dan dilandasi komitmen dalam memberikan apresiasi kepada mereka yang telah menebar inspirasi bagi khalayak luas.
Tenny Elfrida mulai bergabung di Elnusa sejak 2003, ia direkrut sebagai management trainee. Karirnya terus meningkat hingga dipercaya menjadi Direktur Sumber Daya Manusia (SDM) & Umum Elnusa hingga saat ini dan sebelumnya pernah menjabat VP Human Capital Management di Pertamina (Persero). Tentunya, penghargaan ini diraih berkat strategi pengelolaan dan pengembangan SDM yang telah dilakukan guna mendukung peningkatan kinerja Perusahaan.
Deretan beberapa prestasi yang ditorehkan selama 2022 menjadi bukti nyata dari penghargaan ini. Pada ajang Human Capital on Resilience Award 2022. Empat penghargaan diterima Elnusa, yakni The Best Organization Structure, The Best Excellence in Workforce Flexibility & Mobility, The Most Resilience Company 2022, dan The Best Leadership Development Focus on HC yang diterima oleh Tenny. Selanjutnya pada Human Capital HSH Award, Elnusa juga mendapatkan piagam Best Role Model on Data Integration. Selain itu, Elnusa juga meraih Best First-Time Manager Programme pada Employee Experience Awards di Singapura.
Elnusa berhasil menutup tahun 2022 dengan membukukan kinerja prestisius di tengah kondisi ketidakpastian akibat gejolak global sepanjang tahun 2022 yang masih berlanjut dari tahun sebelumnya juga pasca dampak pandemi dengan membukukan laba bersih sebesar Rp378 miliar, tumbuh substantial 248 persen Year on Year (YoY). Salah satu kunci keberhasilan adalah SDM yang tangguh. “Elnusa berharap dapat terus maju menyongsong tahun - tahun mendatang dengan lebih optimis lagi dan berbekal kinerja yang terus tumbuh ditopang oleh sumber daya manusia yang mumpuni dan berkualitas multi talenta. Dengan demikian, mimpi Elnusa menjadi Perusahaan jasa energi yang mampu membangun kapasitas nasional dengan berbagai prestasi akan lebih cepat terwujud,” tutup Tenny.