Palembang, 5 April 2023 – PT Kilang Pertamina Internasional (PT KPI) Refinery Unit III (RU III) Plaju (Kilang Pertamina Plaju) melaksanakan kegiatan Safari Ramadhan pada hari Senin (3/4/2023) di Masjid Darul Ridhwan, Komperta Plaju. Kegiatan ini dilaksanakan atas rasa syukur kembali dipertemukan dengan bulan suci Ramadhan dan berdoa demi kelancaran serta keselamatan pada seluruh kegiatan yang ada di Kilang Pertamina Plaju.
General Manager Kilang Pertamina Plaju, Yulianto Triwibowo dalam kata sambutannya mengatakan selama bulan Ramadhan dan menyambut hari raya Idul Fitri, Kilang Pertamina Plaju akan terus beroperasi selama 24 jam dan selalu siap mendukung kelancaran suplai energi di Sumsel.
Ia juga menyampaikan bahwa Kilang Pertamina Plaju masih beroperasi secara aman, handal, & comply to regulations. Oleh karena itu, dengan mengutamakan 3 hal tersebut, pasokan BBM hasil produksi Kilang Pertamina Plaju berdasarkan data adalah 60% mencakup regional Sumbagsel dan 12% untuk Nasional.
“Ramadhan dan Idul Fitri sendiri merupakan momen kita untuk membuktikan integritas kerja serta mempersembahkan kontribusi terbaik kita, walaupun dalam keadaan sedang berpuasa maupun kondisi khusus lainnya” ujar Yulianto.
Mewakili Gubernur Sumatera Selatan, Asisten 1 Gubernur Sumsel, Drs. H. Edward Chandra, M.H. juga dalam sambutannya mengapresiasi kinerja Kilang Pertamina Plajuyang sudah beroperasi selama lebih dari 100 tahun.
Apresiasi Pemprov Terhadap Kilang Pertamina Plaju
Edward juga mengatakan bahwa pelaksanaan kegiatan usaha seperti Kilang Pertamina Plaju itu tidak luput dari 3 hal yaitu fungsi ekonomi, sosial dan lingkungan.
Dalam fungsi ekonomi, pengaruh Kilang Pertamina Plajusebagai objek vital nasional (Obvitnas) dalam ekonomi itu sangat signifikan. Berdasarkan data, Kilang Pertamina Plajumenjadi penyuplai ekonomi lebih dari 50% untuk energi di regional Sumbagsel yang terdiri dari beberapa provinsi.
Untuk fungsi sosial, Kilang Pertamina Plaju berperan penting dalam fungsi sosial sudah dibuktikan dari kepeduliannya terhadap masyarakat sekitar melalui program-program Corporate Social Responsibility (CSR) nya.
“Terakhir yaitu fungsi lingkungan, tahun ini Kilang Pertamina Plaju meraih sertifikat apresiasi PROPER Emas yang tentu saja ini adalah satu hal yang tak mudah dicapai dan harus melewati proses dan tahapan-tahapan untuk mendapatkannya,” Ucap Edward yang juga merangkap sebagai Kepala Dinas Lingkungan Hidup Provinsi Sumsel.
Rentetan acara dalam kegiatan Safari Ramadhan ini di antaranya ada salat Isya’ berjamaah, ceramah oleh Ust. Prof. Dr. dr. H. Yuwono, M.Biomed., doa bersama, salat tarawih berjamaah dan dzikir bersama.
Turut hadir dalam kegiatan Safari Ramadhan itu Kepala Biro Kesra Pemprov Sumsel Drs. H. Abdul Hamid, M.Si., Kepala Bidang Energi Dinas ESDM Sumsel Dr. Aryansyah, S.T., M.T., Direktur Samapta Polda Sumsel Kombes Pol Budi Mulyanto, S.I.K., M.H., Senior Vice President (SVP) PT Pupuk Sriwijaya Bpk. Yusman Arullah, dan Ketua Umum Pengurus Wilayah Sumsel Asosiasi Penghulu Republik Indonesia (PW APRI) Drs. H. Anwar, M.H.I.