Pertamina Berbagi di Akhir Tahun, Gelar Khitanan 3000 Anak

Jakarta, 19 Desember 2018 - PT Pertamina (Persero) bersama 14 Unit Operasi dan Anak Perusahaannya, hari ini secara serentak menggelar khitanan massal 3000 anak sebagai bagian dari kegiatan Satgas Natal dan Tahun Baru yang dikemas dalam program Pertamina Berbagi.

Vice President Corporate Communication Pertamina, Adiatma Sardjito menjelaskan kegiatan berbagi di akhir tahun ini, bagian dari tanggung jawab sosial perusahaan,  yang menjadi rangkaian kegiatan tim Satgas Natal dan Tahun Baru. Dimana selama masa Satgas,  Pertamina melaksanakan 3 program utama yakni Pertamina Melayani  sebagai upaya perusahaan dalam memastikan ketercukupan kebutuhan BBM dan LPG, Pertamina Berbagi yakni menebarkan semangat kebaikan dengan berbagai kegiatan sosial, serta Pertamina Mengedukasi.

Khitanan massal serentak dilaksanakan bekerjasama denga Yayasan Baituzzakah Pertamina (Bazma), sebagai lembaga yang menghimpun dan menyalurkan Zakat, Infak/Sedekah para Pekerja Pertamina, yang merepresentasikan  semangat berbagi Insan Pertamina.

“Selama ini kiprah Bazma di lingkungan Pertamina adalah terus menebarkan semangat kebermanfaatan terutama bagi masyarakat yang membutuhkan,”kata Adiatma.

Bersama Yayasan Bazma, Pertamina berupaya  hadir di tengah-tengah masyarakat melalui beragam program pendayagunaan seperti program kesehatan, ekonomi, sosial, kebencanaan, dan program lainnya .

Salah satu program yang setiap tahun digulirkan adalah program Khitanan Massal yang diperuntukan bagi keluarga Mitra Kerja dan masyarakat umum kategori asnaf zakat.

Di Kantor Pusat Pertamina Jakarta, khitanan berlangsung hari ini, Rabu (19/12) dan diikuti oleh lebih dari 150 peserta. Para peserta juga mendapatkan bingkisan berupa peralatan sekolah dan ibadah. “Agar anak yang menjalani khitan senang, kami juga memberikan paket bantuan sekolah, perlengkapan khitan dan uang saku, semoga bisa memberikan kebahagiaan bagi anak-anak peserta khitan,” lanjut Adiatma.

Selain di Kantor Pusat, khitanan massa diselenggarakan di wilayah operasi kerja dan anak perusahaan meliputi ; Kantor Pusat Pertamina, Pertamina Hulu Energi (PHE), Pertamina Eksplorasi dan Produksi (PEP), Marketing Operation Region (MOR) III Jawa Barat dan Banten, Refinery Unit V, MOR VI, Shipping, Perusahaan Gas Negara  (PGN) Muara Bekasi, PGN Bekasi dan Cilegon, Pertamina Trans Kontinental dan Komplek Perumahan Pondok Ranji.

Untuk tim medis, lanjut Adiatma melibatkan Pertamedika (Rumah Sakit Pusat Pertamina dan Rumah Sakit Pertamina Jakarta) yang sudah berpengalaman dan profesional untuk menjamin kualitas pelaksanaan dan pelayanan bagi peserta.

Adiatma berharap kegiatan ini terus berlanjut di tahun-tahun mendatang dan kesadaran para pekerja Pertamina untuk berkontribusi positif bagi masyarakat sekitar terus tumbuh.

“Dukungan dana dari sebagian rezeki pekerja Pertamina diharapkan mendorong kesadaran Pekerja Pertamina dalam kegiatan berbagi, dan diharapkan terus meningkat di massa mendatang,”pungkasnya.

Share this post