Energizing You: Pertamina Berbagi Energi Positif di HUT ke-63 Tahun

PALEMBANG –

PT Pertamina (Persero) Marketing Operation Region II Sumbagsel melakukan beragam kegiatan sosial dalam rangka peringatan HUT ke-63 Pertamina, yang dilaksanakan mulai 6 Desember 2020, diikuti oleh seluruh pekerja, mitra kerja, serta masyarakat yang berada di wilayah operasi.

Rangkaian kegiatan tersebut memberikan santunan kepada 5 Panti Asuhan yang berada di wilayah Ring I, masing-masing senilai Rp 63 juta, di antaranya Rumah Yatim Nusantara, Panti Asuhan Yunida Rizki, Panti Asuhan Baitul Ikhwan, Panti Asuhan Al Firdaus, dan Panti Asuhan Nur Khasanah.

Selain itu, Pertamina memberikan COVID Kit 63th kepada pelanggan setia dan mengajak masyarakat untuk melakukan aktivasi aplikasi My Pertamina kepada 63 orang pengunjung di dua Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU), yaitu COCO Plaju dan COCO Kenten.

Tak hanya itu, Pertamina meng-energize para mitra kerja melalui penghargaan untuk Awak Mobil Tangki (AMT) & Skid Tank, para agen dan pangkalan, serta SPBU terbaiknya.

Executive General Manager Marketing Operation Region II Asep Wicaksono Hadi menyampaikan, Pertamina terus memberikan pelayanan terbaik kepada para konsumen dan pelanggan setianya di manapun berada, serta berbagi energi positif kepada seluruh elemen masyarakat Indonesia khususnya di wilayah Sumbagsel," ujar Asep.

Dia juga mengatakan bahwa Persatuan Wanita Patra (PWP) pun turut andil dalam memeriahkan acara HUT Pertamina. “Menggelar lomba sepeda hias secara virtual, hal itu menambah semarak rangkaian acara HUT ke-63 Pertamina tahun ini," kata Asep. *MOR II/HM

Share this post