BALONGAN – Pertamina melalui Baituzakah Pertamina (Bazma) Kilang Balongan mendistribusikan dana Zakat, Infak, dan Sedekah (ZIS) yang terkumpul dari pekerja muslim Kilang Balongan. Tahun ini, jumlah mustahik yang menerima ZIS Ramadan sebanyak 2.998 orang yang terdiri dari orang tua lanjut usia (lansia) dan duafa. Mereka tinggal di sekitar Kilang Balongan, Kabupaten Indramayu dan di sekitar fasilitas Water Intake Facility Salamdarma Kilang Balongan, Kabupaten Subang.
Menurut salah satu pengurus Bazma Kilang Balongan, Marzuki, ZIS yang didistribusikan setiap bulan Ramadan ini dikemas dalam bentuk paket sembako yang berisi beras, minyak goreng, gula, dan produk lainnya senilai Rp100.000.
“Tahun ini kami menyalurkan hampir Rp300 juta rupiah,” ujar Marzuki usai pendistribusian ZIS, di Balai Desa Majakerta, Senin, 26 April 2021.
Marzuki menambahkan, sejumlah tukang becak, tukang sapu, dan petugas kerbersihan yang sehari-hari bekerja di area perumahan pekerja Kilang Balongan juga menerima paket sembako tersebut.
Sementara itu, Unit Manager Communication, Relation and CSR Kilang Balongan Cecep Supriyatna menjelaskan, selain menyalurkan dana ZIS Ramadan, Kilang Balongan juga menebar kebaikan melalui kegiatan santunan untuk anak yatim, penyaluran paket buka puasa ke sejumlah masjid dan pesantren, dan pemberian bantuan untuk musala sekitar.
“Mudah-mudahan apa yang kami berikan dapat bermanfaat dan membawa keberkahan bagi semua pihak,” harap Cecep.
Salah satu warga Blok Dua RT 08 RW 02 Desa Majakerta, Karsih merasa senang menerima paket sembako dari Kilang Balongan. “Alhamdulillah, ini bisa dikonsumsi sehari-hari sehingga mengurangi pengeluaran belanja kebutuhan dapur,” ucapnya.*RU VI