Bantuan untuk Korban Bencana Alam di Jawa Bagian Barat dan Jakarta

CSR_MOR3JAKARTA – Sebagai bentuk kepedulian terhadap korban bencana alam di wilayah Marketing Operation Region III, Fungsi SME&SR PP Area JBB bekerja sama dengan Kodim 0504/JS wilayah Jakarta Selatan memberikan bantuan pasca banjir berupa 500 drum sampah kepada warga di bantaran kali Ci­liwung.

 

Bantuan ini merupakan rangkaian kegiatan Fungsi SME&SR PP Area JBB yang sebelumnya juga telah bekerja sama dengan Kodim 0505 Jakarta Timur untuk menyalurkan bantuan bencana alam pasca banjir. Ribuan paket sembako diserahkan kepada lebih dari 1000 KK di Bidara Cina, Kampung Pulo, dan Kam­pung Melayu pada tanggal 7 Januari 2015.

 

Tidak hanya di wilayah Jakarta Selatan dan Jakarta Timur, bantuan paket sem­bako pasca bencana banjir juga diserahkan kepada 1800 KK di Kelurahan Petamburan, Jakarta Pusat, bekerjasama dengan Kodim 0501/JP BS Jakarta Pusat pada bulan Desember 2014 lalu. Bantuan ini diserahkan dalam rangka pemulihan masyarakat pasca bencana banjir yang melanda wilayah Petamburan pada bulan De­sember lalu.

 

Rencananya, bantuan perbaikan rumah penduduk dan sembako juga akan didistribusikan di wilayah Tasikmalaya pada tanggal Januari 2015, setelah ben­­cana puting beliung melanda daerah tersebut.

 

Sedangkan untuk antisi­pasi bencana banjir, Fungsi SME&SR PP Area JBB juga akan memberikan perahu karet dan tandu kepada untuk evakuasi korban banjir di wilayah Bale Endah, Padalarang, serta Cimahi di Kabupaten Bandung Barat, bekerja sama dengan KODIM Cimahi.•MORIII

Share this post