Dennis Berhasil Jalani Operasi Luka Bakar

CSR DennisJAKARTA - Dennis Anggara, putera pertama pasangan Dedi Irama dan Salimah Puspita, balita korban kebakaran asal Tanah Garo Kecamatan Tabir Ilir Kabupaten Tebo Provinsi Jambi mendapatkan pengobatan di Rumah Sakit Pusat Pertamina (RSPP) Jakarta.


Kebakaran yang meng¬hanguskan rumahnya pada 18 Juli 2012 lalu juga telah merenggut nyawa adiknya yang masih berusia dua tahun. Sedangkan Dennis mengalami luka bakar di wajah dan tubuhnya hingga menderita cacat fisik pada wajahnya.


Menurut Direktur Utama RSPP, Musthofa Fauzi, bocah malang berusia 5 tahun tersebut mendapat tindakan operasi selama delapan jam pada 15 Mei 2013. Itu adalah operasi pertama yang dilakukan oleh tim dokter RSPP. Rencananya, Dennis harus menjalani 3 kali operasi untuk mendapatkan hasil yang maksimal. Musthofa menjelaskan, operasi pertama adalah tahap yang paling sulit. “Selanjutnya operasi kedua dan ketiga dilakukan dengan selang waktu masing-masing dua minggu,” paparnya.


Sebelumnya, Dennis sempat menjalani perawatan di Rumah Sakit Umum Kota Jambi. Karena peralatan rumah sakit yang kurang memadai dan ketiadaan biaya pengobatan, akhirnya orangtua membawa Dennis pulang ke rumah.


Karena itulah, selama 10 bulan Dennis terlunta-lunta tanpa mendapat pengobatan yang memadai dengan kondisi luka bakar yang parah.


Kemalangan nasib bocah ini mendapat respon serius dari Pertamina. Melalui Corporate Sosial Responsibility (CSR), Dennis ditemani kedua orangtuanya diberangkatkan ke Jakarta untuk segera menjalani operasi dan pengobatan yang lebih maksimal di RSPP.


Operasi pertama berhasil dengan sukses, karena wajah dan tubuhnya yang menyatu akhirnya bisa terpisah berkat kelihaian dokter bedah plastik RSPP yang menangani Dennis dengan serius.


Keceriaan Dennis dan kebahagiaan kedua orangtuanya semakin terpancar ketika pada Senin, (20/5), Direktur Utama Pertamina, Karen Agustiawan membesuk bocah malang tersebut. Karen terus mengelus-elus wajah, memeluk, hingga mencium bocah malang tersebut. Hal ini dirasa sebagai bentuk support dan dukungan morilnya kepada Dennis dan kedua orangtuanya.


Dalam kesempatan ter¬se¬but, Karen memastikan, semua biaya ditanggung sepenuhnya oleh Pertamina. (IK)

Share this post