Idul Adha, PGE Area Karaha Berbagi Kebahagiaan

GARUT – Sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat sekitar operasional perusahaan, PGE Area Karaha menyerahkan 5 ekor sapi sebagai hewan kurban pada 21 Agustus 2018 lalu. Penyerahan secara simbolis dilakukan oleh Area Manager Karaha Mawardi Agani  di Desa Cinta, Kecamatan Karang Tengah, Kabupaten Garut.

Mawardi Agani menyebut pemberian hewan kurban tersebut merupakan bagian dari program Corporate Social Responsibility (CSR) PGE Area Karaha, sebagai upaya meningkatkan tali silaturahmi antara warga dengan perusahaan.

“Tradisi kurban dalam hari raya Idul Adha memiliki dua dimensi, tidak saja ibadah-spiritual namun juga memiliki makna dimensi sosial. Di sinilah PGE Area Karaha hadir untuk berbagi kebahagiaan dengan masyarakat desa sekitar tempat kami bekerja, sehingga keberadaan kami akan sangat dirasakan manfaatnya bagi warga,” tegas Mawardi.

Pemberian hewan kurban  ini telah rutin dilakukan Area Karaha sejak tahun 2015. Sebanyak 5 ekor sapi dari tahun ke tahun terus digulirkan Area Karaha ke Desa Cinta, Desa Cintamanik dan Desa Sukahurip di Kabupaten Garut, serta Desa Kadipaten dan Desa Dirgahayu Kabupaten Tasikmalaya.•PGE Area Karaha

Share this post