Ini Cara Pertamina RU II Dumai Dukung Pendidikan Berbasis Digital



DUMAI - Di tengah berkembangnya era digital, dunia pendidikan dituntut untuk terus berinovasi. Tidak hanya dalam pelaksanaan kegiatan belajar mengajar namun juga dalam aspek penyediaan sumber informasi yang lebih terbuka, terutama dengan hadirnya komunikasi tanpa batas melalui sambungan internet. Kegiatan belajar kini tak lagi monoton namun bisa lebih kreatif menggunakan perangkat yang lebih modern.

Menjawab tantangan ini, Pertamina Refinery Unit (RU) II Dumai melaksanakan program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) Bidang Pendidikan dengan memberikan bantuan sarana pendukung kegiatan belajar mengajar bagi dua Sekolah Dasar Negeri (SDN) di Kelurahan Tanjung Palas, Kecamatan Dumai Timur. Bantuan diserahkan oleh Pjs. Unit Manager Comm., Rel. & CSR Pertamina RU II Dumai Didi Andrian Indra Kusuma kepada Kepala Sekolah masing-masing, pada Rabu (6/2/2019).

Didi menyatakan bantuan yang diberikan ini merupakan tindak lanjut dari kegiatan Pertamina Energi Negeri (PEN) 3 yang berlangsung pada Agustus tahun lalu. Para pekerja relawan yang berbagi ilmu dan inspirasi ke beberapa SD di Kota Dumai juga melakukan survei untuk mengetahui sarana apa yang dibutuhkan oleh masing-masing sekolah dan memberikan dampak yang besar bagi kemajuan pendidikan para siswa.

Bantuan sarana pendidikan yang diserahkan kali ini berupa tiga paket proyektor dan layar untuk SDN 021 Tanjung Palas serta enam unit lemari dan lima unit kipas angin ruang kelas untuk SDN 09 Tanjung Palas.

Khusus di SDN 021, bantuan yang saat ini diberikan diharapkan dapat mendukung pendidikan berbasis digital yang tengah dikembangkan pemerintah pusat .

"Ini bukan pertama kalinya kami laksanakan program TJSL Pendidikan di dua sekolah ini. Sebelumnya, pernah pula kami sakurkan bantuan meja dan kursi sekolah, tong sampah, kran air dan lain sebagainya," imbuh Didi.

Ditemui pada saat penyerahan bantuan Kepala Sekolah SDN 021 Tanjung Palas, Sejati sangat mengapresiasi kepedulian Pertamina terhadap perkembangan pendidikan para siswa.

"Alhamdulillah sekarang siswa SDN 021 dapat mulai belajar dengan cara yang lebih kekinian seperti menonton bersama film edukasi, atau berlatih memaparkan sebuah tema di hadapan rekan-rekannya menggunakan proyektor ini. Insyaa Allah siswa kami dapat lebih bersaing dengan siswa dari kota besar," ungkap Sejati.*RU II

Share this post