Jelang Ramadan 1439 H, Pertamina Gelar Khataman Al Quran dan 500 Santuni Anak Yatim

JAKARTA - Sambut bulan suci Ramadan 1439 H, Pertamina menggelar acara Khataman Al Quran bersama anak-anak yatim dan dhuafa yang tinggal di wilayah Jabodetabek. Acara diadakan di Lantai Mezanine, Gedung Utama, Kantor Pusat Pertamina, pada Selasa (15/5/2018). 

Sebanyak 500 anak yatim tersebut berasal dari 9 yayasan yang berada di sekitar Jabodetabek, Yayasan Ar Rahmani, Nathiqul Quran, Nurul Huda, Manasik Hati, Rumah Harapan, Bait Qur'ani, Ar Rayhan, Darul Qur'an Al Kautsar, dan Markaz Al Hadist Bilal Bin Rabah. 

Corporate Secretary Pertamina Syahrial Mukhtar mengatakan, kegiatan Khatam Al Quran merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan Pertamina setiap tahun menjelang bulan Ramadan. Dalam kegiatan ini, ada beberapa doa yang dipanjatkan untuk kelancaran beribadah selama bulan Ramadan dan untuk kelancaran insan Pertamina dalam menjalankan tugas memenuhi kebutuhan energi bagi masyarakat Indonesia selama bulan suci ini dan Lebaran nanti.

"Acara ini tidak hanya dilakukan di Kantor Pusat, tapi juga di unit-unit operasi Pertamina. Kami berdoa bersama agar diberikan kelancaran dalan ibadah dan kelancaran dalam memasok BBM menjelang Lebaran, karena pasti kebutuhan BBM saat Lebaran meningkat. Diperkirakan kebutuhan akan meningkat 13% dari hari biasanya. Namun kami mengantisipasinya hingga 15%," ujarnya.  

Usai melaksanakan Khatam Al Quran, Direktur Pengolahan Pertamina Budi Santoso Syarif dan Direktur Pemasaran Korporat B. Trikora Putra menyerahkan santunan kepada perwakilan 9 perwakilan anak yatim dan dhuafa. Selain itu, mereka juga mendapatkan bingkisan berupa perlengkapan sekolah dan ibadah. 

Salah satu peserta Khatam Quran, Dina Rosmi dari Yayasan Nurul Huda sangat antusias mengikuti acara ini. "Selain dapat pahala baca Quran, saya senang dikasih perlengkapan sekolah dan ibadah," ujarnya.  

Hal senada disampaikan Amar dari Yayasan Rumah Harapan. “Alhamdulillah kami mendapatkan santunan dan bingkisan. Semoga Pertamina terus maju dan diridhoi Allah SWT sehingga dapat mencapai target perusahaan,” harapnya.• DEKA/ft. KUN

Share this post