KEM Madong Pertamina Panen Raya Perdana Ikan Kerapu

TANJUNG PINANG – Pertamina Marketing Operation Region (MOR) I kembali meningkatkan kesejahteraan dan kemandirian masyarakat di Tanjung Pinang, Kepulauan Riau melalui pengembangan Kelompok Ekonomi Masyarakat (KEM) Madong. Keberhasilan KEM Madong melakukan panen raya perdana ikan kerapu yang  mencapai satu ton pada (20/7/2018) menjadi bukti bahwa upaya MOR I berjalan lancar.

Bertempat di Desa Madong, Kabupaten Bugis, Tanjung Pinang, Kepulauan Riau ini, kegiatan panen raya  dihadiri oleh Gubernur Kepri Nurdin Basirun, Plt. Walikota Tanjung Pinang,Raja Ariza, dan Ketua Flipmas Batobo, Padil, serta para pekerja dan perwakilan dari Depot Pengisian Pesawat Udara (DPPU) Hang Nadim. Masyarakat sekitar  pun antusias mengikuti kegiatan  tersebut.

Total bantuan yang diberikan Pertamina MOR I melalui program CSR bina lingkungannya untuk KEM Madong mencapai nilai Rp 400 juta. Bantuan yang diberikan dalam bentuk 11.000 bibit ikan kerapu, 150 buah keramba, pondok pertemuan, serta perlengkapan budidaya lainnya.

Gubernur Kepri Nurdin Basirun mengapresiasi upaya Pertamina mengembangkan KEM Madong menjadi salah satu pusat budidaya ikan kerapu terbaik di Tanjung Pinang. “Terima kasih kepada Pertamina untuk bantuan dan fasilitas yang diberikan kepada masyarakat di Desa Madong ini, sehingga mampu menjadi pusat budidaya ikan kerapu terbesar disini,” tutur Nurdin.

Hal yang sama juga diungkapkan oleh Plt. Walikota Tanjung Pinang Raja Ariza.  “Berkat Pertamina, masyarakat di kawasan Desa Madong mampu mendapatkan penghasilan yang lebih baik,” ungkapnya.

Sementara itu, Rudi Arifianto, Unit Manager Communication & CSR Pertamina MOR I,  berharap dukungan yang diberikan kepada KEM Madong ini, dapat memberikan manfaat bagi seluruh warga yang tergabung didalamnya  dan menjadi contoh bagi KEM lainnya untuk makin giat mengelola usahanya.•MOR I

Share this post