BELAWAN – Sebagai wujud kepedulian terhadap pentingnya kesehatan ibu dan anak, Pertamina melalui Terminal BBM (TBBM) Medan Group menyelenggarakan kegiatan Loka Karya Pertamina Sehati di Kampung Nelayan, Kecamatan Medan Belawan, Sumatera Utara, pada (26/3/2018). Kegiatan ini merupakan wujud kerja sama antara TBBM Medan Group dan Rumah Zakat Indonesia.
Dalam kesempatan tersebut, HSSE Officer Pertamina MOR I TBBM Medan Group Aris Sinta mengatakan kegiatan ini bertujuan untuk memberikan edukasi kepada masyarakat akan pentingnya gizi seimbang untuk bayi dan balita. “Besar harapan kami, melalui loka karya dapat meningkatkan wawasan masyarakat dan dapat dipraktikkan dalam kehidupan sehari-hari sehingga dapat meningkatkan taraf hidup ibu dan anak di kawasan Medan Belawan,” ujarnya.
Kepala Lingkungan XII Kelurahan Belawan Saparuddin, mengungkapkan apresiasi atas ketulusan Pertamina dalam membantu masyarakat di wilayahnya. “Semoga melalui segala bantuan yang diberikan oleh Pertamina dapat membangun kawasan Medan Belawan menjadi lebih baik dan sejahtera,” harapnya.
Apresiasi juga disampaikan Kepala Cabang Rumah Zakat Indonesia Budi Syahputra. “Pertamina menjadi salah satu perusahaan yang aktif dalam mengampanyekan pentingnya kesehatan untuk ibu dan anak. Ini patut dicontoh oleh perusahaan lainnya yang beroperasi di Sumatera Utara,” tukas Budi.•MOR I