KARAWANG -- Cuaca terik di pesisir pantai utara Karawang tak menyurutkan antusiasme warga Desa Sedari, Kecamatan Cibuaya, Kabupaten Karawang mengikuti arak-arakan persiapan Festival Budaya Nadran Laut yang diadakan pada Sabtu sore, (21/9).
Tua muda berbaris mengular dengan mengusung perahu yang telah dihias dan berbagai panganan menuju lokasi yang ditentukan. Arak-arakan tersebut juga diiringi drumband dari anak-anak muda di sana.
Menurut Kepala Desa Sedari Bisri Mustopa, sejak Jumat lalu, berbagai kegiatan telah dilaksanakan dalam menyambut Festival Budaya Nadran Laut yang rutin diadakan setiap tahun menjelang HUT Kabupaten Karawang. Mulai dari menghias perahu, rangkaian turnamen voli, hingga pertunjukan wayang kulit.
"Alhamdulillah, warisan leluhur ini terus kami lestarikan. Selain sebagai pelestarian budaya, kegiatan ini menjadi hiburan bagi masyarakat sini," ujarnya.
Hal senada disampaikan VP Relations PHE Ifki Sukarya di tempat terpisah. "Setiap tahun kami mendukung kegiatan budaya yang dilaksanakan masyarakat di sekitar wilayah operasi kami. Karena banyak kelompok masyarakat pesisir pantai utara Karawang adalah binaan kami. Dukungan ini juga menjadi salah satu bukti bahwa kami peduli pada pelestarian budaya tanah air," pungkasnya.
Acara puncak Festival Budaya Nadran Laut dilakukan pada hari ini, Minggu (22/9) di beberapa titik di sepanjang pesisir pantai utara Karawang. *VA/TA