Peduli Masyarakat Tuban, Pertamina Salurkan Bantuan CSR Senilai Rp 1,2 Miliar

TUBAN - Pertamina menyerahkan bantuan CSR senilai lebih dari Rp1,2 miliar dalam berbagai bentuk pada rangkaian kegiatan BUMN Hadir untuk Negeri yang diselenggarakan di Tuban, Jawa Timur, Sabtu (17/8). Dana tersebut dibagikan untuk memajukan bidang pendidikan, kesehatan, pemberdayaan serta lingkungan yang diperuntukkan untuk masyarakat Tuban.

 

Program CSR yang dibantu adalah Program CSR Bantuan Holtikultura dan Produk Turunannya; Pupuk Organik Limbah Jagung; Pakan Ternak Limbah Jagung; Bantuan Pendidikan untuk Enam Sekolah; Bantuan Revitalisasi Perpustakaan SMA Mambail Huda; Beasiswa untuk 25 Siswa SD, SMP, dan SMA; Bantuan Elektrifikasi 50 Titik Sambungan; Bantuan PKD (Pemenuhan Kebutuhan Dasar); Bantuan Alat-alat Kesehatan Posyandu; dan Bantuan Peralatan Kebersihan Pantai serta Bibit Mangrove dan Cemara Laut.

 

Salah satu penerima bantuan CSR dari Posyandu Melati Eny mengucapkan terima kasih kepada Pertamina yang peduli terhadap masyarakat Tuban.

 

"Alhamdulillah, keberadaan Pertamina di sini dapat bermanfaat untuk masyarakat di ring 1. Semoga bantuan sebesar Rp 25 juta ini bisa membuat posyandu kami lebih maju ke depannya," harap Eny.

 

Ia membeberkan dana bantuan tersebut akan dipergunakan oleh Posyandu Melati untuk memperbaiki dan menambah fasilitas, sarana, dan prasarana di posyandu tersebut. Selain itu, bantuan juga dialokasikan untuk bayi penderita stunting dan gizi buruk wilayah tersebut.

 

"Semoga Pertamina lebih maju dan dapat lebih banyak lagi berkontribusi untuk masyarakat sekitar," tutupnya. *IDK/AP

Share this post