KARAWANG – Di sela-sela kesibukan bekerja, pekerja Pertamina Hulu Energi Offshore North West Java (PHE ONWJ) memperingati bulan K3 dengan melakukan kunjungan mengunjungi Desa Sedari di Kecamatan Cibuaya, Kabupaten Karawang, Rabu (14/2/2018).
Kunjungan puluhan pekerja ke kawasan pesisir ini untuk berinteraksi dan berbagi pengalaman dengan masyarakat sekitar. Mereka mengunjungi satu-satunya sekolah, yaitu Sekolah Dasar Negeri Sedari I serta mengajak para siswa bermain sambil belajar di luar ruangan kelas.
Selepas berkunjung ke SDN Sedari I, para pekerja bersama warga setempat melakukan penanaman bibit pohon sekaligus mengumpulkan sampah yang ada di garis pantai Sedari. Tim QHSSE PHE ONWJ pun memberikan penyuluhan kesehatan terkait bahaya penyakit difteri.
Program sinergi antara para pekerja PHE ONWJ dengan warga Desa Sedari ini, terangkum dalam program “Karyawan Membangun Desa” dan kegiatan ini merupakan salah satu bagian dari rangkaian kegiatan Bulan K3 yang digelar oleh PHE ONWJ.•PHE