Cilacap - Keluarga besar Pertamina Refinery Unit (RU) IV melalui Majelis Taklim Khoirunnisa menyelenggarakan bazar amal Ramadan, di Masjid Baiturrahim yang berada di komplek perumahan Pertamina Gunung Simping Cilacap, pada Selasa (29/5/2018). Dengan tema “Tebarkan kasih sayang dalam berbagi, untuk meraih ridho Illahi”, majelis taklim tersebut membagikan 700 bingkisan lebaran untuk mitra kerja, pembantu, petugas kebersihan dan masyarakat sekitar komplek.
“Bingkisan Lebaran ini adalah hasil donasi dari pekerja Pertamina yang bermukim di Komperta Gunung Simping,” ujar Ketua Majelis Ta’lim Khoirunnisa Farida Jaka Iwan.
Selain bingkisan lebaran ibu-ibu Khoirunnisa juga mengumpulkan pakaian layak pakai untuk dewasa maupun anak-anak termasuk perlengkapan sholat, sepatu dan sandal. “Bapak dan Ibu peserta bazar amal bisa memilih sendiri pakaian yang disukai,” imbuhnya.
Menurutnya, tujuan dari kegiatan ini adalah untuk semakin mempererat jalinan silaturahmi antara warga Komplek Pertamina dan warga sekitar, selain juga sebagai wujud berbagi kebahagiaan di bulan Ramadan.
“Terima kasih Pertamina yang sudah memberikan bingkisan lebaran dan baju untuk anak saya,” ujar salah satu penerima bingkisan dengan sumringah.•RU IV