Pertamina EP Asset 4 Poleng Field Serah Terima Program CSR 2018  

GRESIK -  Sebagai salah satu bentuk komitmen untuk tumbuh bersama lingkungan, PT Pertamina EP Asset 4 Poleng Field aktif melaksanakan program pemberdayaan masyarakat. Salah satunya di Desa Doudo. Puncaknya, 11 Desember 2018 manajemen PT Pertamina EP Asset 4 dan Poleng Field bersama Persatuan Wanita Patra melaksanakan kunjungan bertajuk Serah Terima Program CSR 2018 dan Bakti Sosial di Desa Doudo.

Acara dihadiri perwakilan Pemerintah Kecamatan Panceng, Pemerintah Desa Doudo, tokoh masyarakat, dan seluruh elemen masyarakat. Rombongan disambut dengan irama dan tarian dari Gema Fascho Nada, grup marching band pemuda Desa Doudo. 

Kepala Desa Doudo Asti Sufana menyampaikan apresiasi kepada Pertamina EP yang telah melaksanakan program-program CSR di Desa Doudo. “Terima kasih kepada Pertamina EP Asset 4 Poleng Field yang ikut serta memajukan Desa Doudo. Desa yang dulu kering dan gersang kini menjadi desa yang lebih maju dan banyak mendapat penghargaan,” ujarnya. 

Sementara Asset 4 General Manager Agus Amperianto juga menyampaikan apresiasi pada perubahan yang terjadi di Desa Doudo. “Begitu saya masuk Desa Doudo, saya sangat kagum. Bersih, hijau dan masyarakatnya sangat guyup. Saya harap kondisi seperti ini dapat terus ditingkatkan oleh masyarakat Desa Doudo. Kami dari Pertamina EP akan selalu mendukung pengembangan dan kemajuan desa,” tukasnya. 

Kegiatan dilanjutkan dengan simbolisasi Serah Terima Program CSR 2018 kepada kelompok HIPPAM Qurnia, Kelompok IPAL, Kelompok Usaha Mandiri Pengolahan Kacang Mete “Sumber Rejeki”, Kelompok Kerajinan Wong Doudo Craft, serta dua madrasah penerima program Sekolah Sadar Lingkungan. Pemberian simbolis diserahkan oleh Agus Amperianto dan Andri Haribowo, beserta Asset 4 L&R Manager M. Ibnu  Wardhana.

Tak ketinggalan, Persatuan Wanita Patra tingkat wilayah Pertamina EP Asset 4 yang diketuai oleh  Ayu Agus Amperianto menyerahkan  sarana belajar senilai Rp 10 juta kepada Taman Posyandu Mekar Berseri Desa, salah satu program kerja PKK Desa Doudo.•PEP

Share this post