Pertamina MOR IV Ajak UMKM Melek Penjualan Online

JAKARTA - Banyak cara dilakukan Pertamina dalam mendukung pelaku Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) di Indonesia tetap bertahan dalam situasi pandemi COVID-19. Tak hanya memberi pelatihan berbasis daring, Pertamina juga membekali pengetahuan penjualan secara online kepada mitra binaan.

“Jadi mereka akan lebih meningkatkan hasil penjualan dan memperluas jaringan pemasaran dari produk mitra binaan tersebut,” terang Unit Manager Communication, Relation and CSR Marketing Operation Region (MOR) IV Anna Yudhiastuti saat hadir sebagai pembicara dalam acara talkshow di Radio Elshinta, Selasa, 30 Juni 2020.

Tak sampai di situ, lanjut Anna, Pertamina MOR IV juga ikut memasarkan produk-produk mitra binaannya melalui akun media sosial Pertamina,  termasuk di internal pekerja.

“Jadi kami membantu mitra binaan untuk jangan hanya menunggu di toko. Kami membantu mereka memberikan pelatihan cara berjualan menggunakan media sosial secara online,” tandasnya.

Terpisah, Dwi Karti Handayani salah seorang mitra binaan Pertamina MOR IV mengaku sangat terbantu dengan berbagai program yang digalakan. Bahkan usaha wedang uwuh miliknya dengan merk dagang Den Bagus penjualannya meningkat walaupun di tengah kondisi saat ini.

“Kalau di usaha lain mengurangi karyawan, kami justru menambah sampai dengan lima karyawan,” terang Dwi.

Pada kesempatan itu, Dwi juga menyampaikan rasa terima kasih atas dukungan yang diberikan Pertamina sejak dirinya bergabung pada tahun 2017 lalu.

“Kami sering diberikan kesempatan ikut pameran. Pertamina selalu memiliki event yang berpengaruh terhadap jaringan pemasaran produk kami,” imbuhnya. *STK/HM

Share this post