Pertamina Peduli Korban Banjir Bandang di Subang

9-MOR3 CSR SubangSubang - PT Pertamina (Persero) melalui program Pertamina Peduli memberikan bantuan kepada korban banjir bandang di Kampung Cihideung Girang, Desa Sukakerti, Kecamatan Cisalak, Kabupaten Subang. Banjir bandang yang terjadi pada Minggu (22/5) menghantam tiga wilayah di Desa Sukakerti, yakni RT 01, 02 dan 06. Jumlah warga yang terdampak langsung bencana tersebut berjumlah 120 KK dengan korban meninggal 5 orang dan 8 luka-luka. Kondisi rumah warga yang dihantam banjir bandang tersebut rusak berat. Terdapat 32 rumah dalam kondisi rusak parah, dan 6 rumah di antaranya sudah rata dengan tanah.

 

Tim Pertamina Peduli yang diwakili oleh Area Manager CSR & SMEPP Jawa Bagian Barat, Sri Marjurias Mulya Dewi dan Marketing Branch Manager Bandung, Putut Andriatno langsung menyerahkan bantuan kepada Camat Cisalak, Wahyu Suryana di Kantor Kecamatan yang juga berfungsi sebagai Posko Bantuan Terpadu.

 

Setelah menyerahkan bantuan berupa beras 300 kg, mie instant 40 dus, susu kaleng 5 dus, air mineral 70 dus, minyak goreng 15 dus dan gula 5 dus, Tim Pertamina Peduli langsung terjun ke lokasi pengungsian yang berada di Gedung Olah Raga (GOR) Desa Sukakerti. Warga terdampak yang terdiri dari para lansia, orang dewasa dan balita sudah bermalam di pengungsian selama tiga hari. Tim Pertamina Peduli langsung membagikan bantuan berupa makanan ringan, popok bayi, pembalut wanita, peralatan mandi dan lainnya kepada warga yang mengungsi.

 

Menurut Sri Marjurias, bantuan tidak hanya diberikan dalam bentuk material tetapi juga semangat untuk memotivasi para warga yang terdampak.• MOR III

Share this post