Pertamina RU II Dumai Kembali Gelar Pemeriksaan Kesehatan Gratis di Tanjung Palas

DUMAI - Sebagai bentuk kepedulian pada masyarakat ring 1 selitar wilayah operasi, PT Pertamina (Pesero) Refinery Unit (RU) II Dumai menggelar pemeriksaan kesehatan dan pengobatan gratis di Kelurahan Tanjung Palas, Kecamatan Dumai Timur. Kegiatan ini menyusul pembagian 1.000 masker untuk mengurangi efek udara  yang kurang baik. 

Bertempat di kantor Lurah Tanjung Palas, Rabu (6/3/2019),  tenaga medis dari Rumah Sakit Pertamina Dumai  bekerja sama dengan Kelurahan Tanjung Palas memeriksa warga setempat yang datang ke lokasi tersebut.

Muslim Dharmawan Unit Manager Comm., Relations & CSR Pertamina RU II Dumai menyatakan, program pemeriksaan kesehatan gratis ini merupakan program rutin dua bulanan sebagai bentuk dukungan Pertamina terhadap program pemerintah dalam meningkatkan taraf kesehatan masyarakat. 

Selain itu, dengan hadir di tengah-tengah masyarakat, Pertamina menjadikan program ini sebagai ajang untuk silaturahmi dengan warga sekitar kilang. 

"Selain menerima keluhan kesehatan yang bersifat umum, tenaga medis kami telah mempersiapkan penyuluhan menjaga kesehatan dan mempersiapkan obat khusus penyakit gangguan batuk dan pernafasan," ungkap Muslim. 

Lebih lanjut Muslim menjelaskan di setiap pemeriksaan kesehatan pihaknya menargetkan dapat menjaring 500 pasien. Namun demikian, Pertamina tetap menyiapkan stok obat berlebih sekiranya masyarakat yang hadir melebihi target selama penyelenggaraan kegiatan.

Muslim menambahkan merujuk pada hasil pemeriksaan kesehatan sebelumnya, darah tinggi dan darah rendah masih menjadi hasil pengecekan yang umum dialami warga Tanjung Palas. 

"Selain obat, tenaga medis juga membagikan vitamin dan masker untuk  warga Tanjung Palas. Semoga masalah ini cepat berlalu dan kita semua dapat kembali beraktivitas secara normal," ungkap Muslim. 

Salah satu peserta pemeriksaan kesehatan Baharudin (52 tahun) menyatakan pemeriksaan kesehatan ini menjadi salah satu alternatif warga dalam memeriksakan kesehatan. Dengan adanya bantuan ini,  iamengakui sedikit banyak mengurangi beban pemeriksaan kesehatan karena sistem yang mudah dan tak perlu antri lama serta bebas biaya.*RU II

Share this post