CILACAP – Pertamina Refinery Unit (RU) IV kembali memberikan bantuan CSR berupa pembangunan tiga Taman Pendidikan Al Quran (TPQ) di sekitar operasional Kilang RU IV dengan total nilai bantuan sebesar Rp320 juta. Bantuan tersebut diserahkan oleh GM RU IV, Bupati Cilacap dan Ketua BDI Pertamina RU IV didampingi Unit Manager Communication & CSR RU IV kepada masing-masing penerima manfaat dalam acara Tabligh Akbar yang menjadi bagian dari Pekan Kegiatan Muharam 1440 Hijriah, pada Jumat (27/9/2018).
Kegiatan yang menghadirkan Ustadz Wijayanto dari Yogyakarta tersebut diadakan di lapangan sepak bola Donan depan Head Office Pertamina RU IV dan dihadiri ribuan masyarakat Cilacap, termasuk Bupati Cilacap.
Dalam sambutannya, GM RU IV Djoko Priyono mengatakan Pekan Kegiatan Muharam 1440 Hijriah merupakan ajang penyaluran kegiatan positif pekerja, keluarga dan masyarakat sekitar RU IV. Sejumlah kegiatan digelar seperti lomba pawai ta’aruf, dai muda dan mewarnai. Kemudian dilanjutkan dengan lomba hafalan Al Quran, kaligrafi dan panahan. Rangkaian kegiatan yang dimulai Jumat malam tersebut berakhir Minggu pagi.
Bupati Cilacap Tatto Suwarto Pamuji saat menyampaikan kata sambutan mengatakan, Pemkab Cilacap mengucapkan terima kasih dan menyambut baik acara yang digagas BDI Pertamina RU IV Cilacap. "Semoga acara ini dapat menjadi momen untuk menjadikan Cilacap tetap kondusif seperti selama ini," harapnya.•RU IV