PEKANBARU - Pertamina melalui Marketing Operation Region (MOR) I menyalurkan dana program kemitraan sebesar Rp 5 milair untuk peternak sapi di Kabupaten Siak, pada Kamis (7/6/2018). Sebanyak 49 peternak sapi menandatangani perjanjian kredit tersebut di Aula Pertemuan Kantor Bupati Siak. Acara tersebut dihadiri Plt. Bupati Kabupaten Siak Alfedri dan Branch Marketing Manager Sumbar-Riau Rahman Pramono Wibowo.
Rahman Pramono Wibowo mengungkapkan Program Kemitraan merupakan salah satu upaya nyata Pertamina memberikan kesempatan kepada para pengusaha usaha kecil dan menengah untuk berkembang. "Semoga program kemitraan ini dapat memberikan kemandirian bagi para Usaha Kecil dan menengah," ungkapnya.
Sementara itu, Plt. Bupati Kabupaten Siak Alfedri berharap program ini dapat menjadi awal yang baik (pilot project) dan mampu mendukung program pemerintah dalam upaya menjadikan Siak sebagai salah satu lumbung pangan, terutama dalam penyediaan daging sapi baik di wilayah Siak maupun daerah sekitarnya.
"Pemerintah sangat mengapresiasi Pertamina. Dan berharap program ini dapat berkembang ke sektor lainnya dan dapat meningkatkan taraf ekonomi masyarakat Siak pada umumnya,"pungkas Alfedri.*MOR 1