JAKARTA -- Pertamina menyalurkan donasi dari pekerja kepada tiga lembaga, yaitu Yayasan Baituzzakah Pertamina (Bazma), Yayasan Kanker Amaryllis, dan SD Pertiwi yang berlokasi di Makassar. Donasi tersebut diserahkan secara simbolis oleh Vice President Organization Manpower Planning Mohammad Taswin kepada Ketua Satu Yayasan Bazma Pertamina Yudo Irianto, di Kantor Pusat Pertamina, Kamis (16/1).
Menurut Mohammad Taswin, donasi ini berasal dari para pekerja yang berpartisipasi dalam Survei Entropi Berbagi yang digagas oleh Direktorat SDM Pertamina.
"Survei Entropi ini merupakan survei yang dilakukan secara mandiri oleh fungsi Culture & Change Management di beberapa anak perusahaan, mulai dari 20 November - 20 Desember 2019 dan diikuti oleh 68 persen pekerja Pertamina atau 8.187 pekerja dari total keseluruhan pekerja," ungkapnya.
Hasil penggalangan dana itu, terkumpul Rp 72 juta yang diserahkan ke Yayasan Bazma sebesar Rp26 juta, Yayasan Kanker Amaryllis Kirana sebesar Rp 17 juta, dan SD Pertiwi di Makasar yang terkena musibah kebakaran sebesar Rp 29 Juta.
"Semua donasi ini akan disalurkan secara langsung oleh Bazma," imbuh Taswin.
Dalam kesempatan itu, Taswin menegaskan, budaya berbagi menjadi salah satu kekuatan Pertamina. "Konsep berbagi dari perusahaan dan individual sudah harus dibiasakan agar budaya ini dapat terus berjalan sehingga kita merasa bermanfaat bagi yang membutuhkan," tukas Taswin.
Ketua Satu Yayasan Bazma Yudo Irianto menyambut baik kegiatan berbagi dari para pekerja Pertamina seperti ini. “Kami akan menyalurkan sesuai amanah yang diminta, dengan memprioritaskan masyarakat yang paling membutuhkan. Terima kasih atas donasi yang telah terkumpul,” kata Yudo.*PW