Pertamina Training & Consulting Berbagi Keberkahan Bersama Anak Yatim dan Dhuafa

JAKARTA - Sebanyak 100 anak yatim berkumpul di Masjid As-Syarief Jakarta Pusat, pada Senin (20/5/2019). Kehadiran mereka di masjid tersebut merupakan undangan PT Pertamina Training & Consulting (PTC) untuk menerima santunan dari anak perusahaan Pertamina tersebut.

Menurut Direktur Utama PTC Umar Fahmi, pemberian santunan sebagai bentuk rasa syukur PTC atas nikmat dan karunia Allah SWT yang sudah memberikan keberkahan-Nya kepada PTC selama Ini. Selain santunan untuk anak yatim, PTC juga berikan santunan kepada pengurus masjid. 

"Santunan ini sebagai bentuk rasa syukur kami dan sebagai wujud untuk mempererat tali silaturahmi sesama umat," ungkap Umar kembali.

Ustadz Sumanta selaku Imam Rawatib Masjid As-Syarief bersyukur dan berterima kasih atas santunan yang diberikan PTC.  “Alhamdulillah, santunan ini akan kami manfaatkan sebaik-baiknya untuk kepentingan masjid,” ujarnya.

Usai dari Masjid As-Syarief, insan PTC bergerak ke Panti Asuhan Yatim Piatu Kwitang untuk memberikan santunan kepada penghuni panti.•HM

Share this post