Posko Kesehatan Pertamina untuk Korban Banjir

CSR_Posko _PertaminaJAKARTA - Hujan yang terus menerus mengguyur ibu kota mengakibatkan banyak wilayah yang terkena banjir, seperti di daerah kelurahan Tugu Selatan Jakarta Utara.Akibat banjir tersebut banyak warga yang mengalami gangguan kesehatan seperti penyakit kulit dan pencernaan serta flu dan batuk.

 

PT. Pertamina (Persero) melalui Marketing Operation Region III bekerja sama dengan beberapa anak peru­sahaan Pertamina, yaitu PT Pertamina EP, PT Pertamedika, dan PT Pertagas mendirikan posko kesehatan untuk membantu korban banjir (3/2). Di posko kesehatan tersebut masyarakat mendapatkan pelayanan pemeriksaan kesehatan  serta pengobatan secara cuma-cuma.

 

Camat Koja Rahmad E. Lubis  sangat mengapresiasi upaya yang dilakukan Per­ta­mina dan anak peru­sa­haannya. “Posko ke­se­hatan sangat berguna bagi masyarakat korban banjir yang  kondisi fisiknya me­nurun. Pemeriksaan dan pengobatan cuma-cuma ini memang solusi yang di­tung­gu masyarakat,” ujar Rahmad saat meninjau pos­ko kesehatan Pertamina di Masjid Assuada Rt.07/02 Kel. Tugu Selatan dan di Sek­retariat RW .07 Semper Jakarta Utara.

 

Pendirian Posko Kese­hatan ini dilaksanakan se­bagai rangkaian kegiatan Pertamina peduli. Selain di Jakarta, Posko Kesehatan juga didirikan di luar Jakarta, seperti Karawang, Subang dan Tambun.•KUNTORO

Share this post