KARAWANG -- Di salah satu titik di wilayah pesisir pantai Mutiara, posko kesehatan Pertamina tegak berdiri siap melayani masyarakat Desa Pusaka Jaya Utara, Kecamatan Cilebar, Kabupaten Karawang. Siang itu, Dokter Anugerah Afrianto dibantu oleh seorang perawat melayani dengan sabar masyarakat yang satu per satu datang untuk berobat.
Selama dua hari di desa tersebut, pria yang biasa disapa Dokter Gerry ini telaten melayani berbagai keluhan dan pertanyaan ratusan pasien yang datang ke posko kesehatan tersebut. Menurut dokter yang sehari-hari bertugas di Instalasi Gawat Darurat Rumah Sakit Pertamina Pusat (RSPP) itu, mayoritas masyarakat yang datang ke posko mengeluhkan penyakit Infeksi Saluran Pernapasan Atas (ISPA), hipertensi, dan penyakit kulit.
“Keluhan yang mereka rasakan lebih disebabkan karena faktor perubahan cuaca tak menentu dan penyakit menahun yang sudah lama mereka derita,” tegas pria yang biasa ditugaskan RSPP untuk menjadi tenaga medis saat rumah sakit tersebut mengadakan bakti sosial ke berbagai pelosok negeri.
Ia bersyukur kondisi kesehatan masyarakat di wilayah pesisir Pantai Mutiara masih tergolong aman. Namun demikian, Dokter Gerry mengingatkan agar masyarakat yang sakit rutin memeriksakan kesehatannya agar dapat diobati.
"Saya sangat bahagia kalau pasien yang berobat dapat sembuh dan dapat beraktivitas normal kembali," ujar pria yang baru pertama kali terlibat dalam emergency team dan mendapatkan dukungan penuh dari keluarga untuk menjalani tugasnya saat ini membantu masyarakat Karawang.*