Agung Chandra, Pemenang Lomba Logo HUT ke-59 Pertamina

Agung Chandra, Pemenang Lomba Logo HUT ke-59 Pertamina

17-lomba 59JAKARTA – Agung Chandra dari Cirebon berhasil keluar sebagai pemenang utama lomba logo HUT ke-59 Pertamina, dan berhak  atas hadiah uang tunai, voucher BBK dan produk pelumas Pertamina senilai total Rp 30 juta. Karya Agung dipilih  dewan juri  karena sejalan dengan as­pirasi Pertamina  dalam mewu­judkan kemandirian energi na­sional.

 

Demikian pengumuman hasil lomba logo HUT ke-59 Pertamina yang dilakukan di booth Pertamina dalam ajang Gaikindo  Indonesia International Auto Show  (GIIAS) 2016, ICE – BSD City, Jumat (12/8). Pengumuman disampaikan oleh Brand Ma­nagement Manager Pertamina Agoes Boedijono.

 

Sementara itu sebagai pemenang pilihan netizen adalah Ronny  Manurung yang berhasil membawa hadiah uang tunai,  voucher BBK dan  produk pelumas Pertamina senilai  total Rp17 juta. Kemudian diikuti dua pemenang hiburan Muhamad Husain Alhas dan Wahyu Hidayat, yang meraih    hadiah uang tunai, voucher BBK dan  produk pelumas Pertamina senilai total Rp 6 juta.    

 

Dalam waktu dua bulan sejak peluncurannya pada 2 Juni 2016,  karya yang masuk dalam kompetisi bertemakan “Energi  untuk Ciptakan Karya Mendunia” ini sebanyak 22.538 karya dari 17.375  orang pe­serta. Sebagai catatan tam­bahan,  peserta lomba berada  di rentang usia 25 – 34 tahun sebanyak 33,5%, dan usia 18 – 24 tahun sebanyak 27,5%.

 

VP Corporate Commu­nication Pertamina Wian­da Pusponegoro menje­laskan, lomba logo ini dise­lenggarakan dengan harapan masyarakat bisa memberikan ide-ide terbaiknya, tidak ber­unsur SARA, tidak me­nyinggung pihak-pihak ter­tentu, dan me­menuhi ni­lai-nilai kesopanan. “Dan ten­tunya logo tersebut haus sejalan dengan as­pi­rasi Pertamina dalam me­wujudkan kemandirian energi nasional,” ujarnya.

 

Untuk dewan juri, Wianda melanjutkan, Pertamina mengun­­dang  pakar-pakar yang kredibel dari Asosiasi Desainer Grafis Indonesia, Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Multimedia Nu­santara, dan internal Per­tamina.

 

Karya Agung terpilih karena berhasil memenuhi kriteria yang diinginkan. “Bentuknya seperti hati, karena kita ingin masyarakat tahu bahwa kita melayani ma­syarakat dengan hati. Semua produk dan pe­layanan Pertamina, terma­suk distribusi, adalah jan­tung dari upaya  kita meme­nuhi kebutuhan energi ma­syarakat,” jelas Wianda.  Logo pemenang akan di­gunakan selama satu tahun dalam berbagai ben­tuk publikasi Pertamina.•URIP

Share this post