Aman, Pasokan BBM & LPG untuk Lebaran

Aman, Pasokan BBM & LPG untuk Lebaran

AntranJAKARTA– “Pertamina terus menjaga stok BBM dan elpiji nasional dalam kondisi aman selama puasa dan Lebaran. Ke­tahanan stok Premium men­capai 17 hari, Solar 23 hari, dan Avtur 26 hari,” ungkap Direktur Pemasaran Pertamina Ahmad Bambang di hadapan wartawan, pada Jumat (10/7).

 

Seiring dengan tingginya daya minat masyarakat ter­hadap BBK Pertamina, Per­tamina juga menyediakan pro­duk bahan bakar khusus (BBK) dalam kemasan kaleng untuk Pertamax, Pertamax Plus dan Pertamina Dex di SPBU dan Rest Area di se­panjang jalur mudik.

 

Ahmad Bambang me­nga­takan, Pertamina mempro­yek­sikan pemakaian Premium selama masa H-15 hingga H+15 Lebaran naik de­ngan besaran masing-ma­sing Pre­mium naik 18 persen dari rata-rata harian normal 76.258 KL menjadi 89.817 KL.

 

Sedangkan Solar ber­subsidi turun 11 persen dari rata-rata harian normal 37.228 KL menjadi 33.250 KL. Proyeksi kenaikan juga terjadi pada Elpiji, yaitu naik 4 persen dari rata-rata harian normal 19.793 Metrik Ton (MT) menjadi 20.517 MT.

 

Untuk memberikan pe­layanan bagi kalangan rumah tangga dalam menyiapkan kebutuhan Lebaran, Per­ta­mina memastikan keter­sediaan Elpiji dengan me­nambah pasokan Elpiji PSO dan non-PSO sebesar 5-15 persen.

 

Pertamina juga melakukan penambahan waktu opera­sional depot, Satuan Pengi­sian dan Pengangkutan Bulk Elpiji (SPPBE) dan agen agar masyarakat mudah men­dapatkan Elpiji 3 kilogram dan 12 kilogram.

 

“Pertamina selalu siap memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dengan terus menjaga ketahanan stok dan mempersiapkan pe­­ngelolaan distribusi BBM dan LPG dengan baik, agar masyarakat dapat merayakan Idul Fitri dengan tenang,” lan­jut Ahmad Bambang.•IRLI

Share this post