Antisipasi Keadaan Darurat, PT Nusantara Regas Gelar Fire Drill di ORF Muara Karang

JAKARTA – Untuk memastikan kesiapsiagaan Perwira menghadapi situasi darurat, PT Nusantara Regas melaksanakan Fire Drill di Onshore Receiving Facilities (ORF) Muara Karang, Rabu, 20 November 2024. Kegiatan ini tidak hanya bertujuan untuk pemenuhan regulasi Kementerian Ketenagakerjaan tentang penanggulangan kebakaran di tempat kerja, tetapi juga sejalan dengan 12 inisiatif HSSE Pertamina, khususnya dalam peningkatan kompetensi dalam manajemen keadaan darurat.

Selain rutin mengadakan drill dengan skenario, pelatihan teknik dasar pemadaman kebakaran seperti strategi pemadaman, formasi pemadaman, teknik menggelar dan menggulung selang (hose), teknik memegang nozzle, kode (bahasa isyarat) pemadam kebakaran dan pengoperasian fire truck dan hydrant.

Para Perwira dibekali pengetahuan mengenai prosedur pemadaman api, serta praktik langsung penggunaan Fire Truck untuk mengatasi kebakaran. Kegiatan ini merupakan refreshment training rutin yang bertujuan untuk mempersiapkan SDM yang tanggap dan terampil dalam menangani kondisi darurat, masing masing kemampuan personil dilakukan evaluasi dan dilakukan debriefing serta dikusi masukan dan saran dari peserta.

Erwin Jonathan, Kepala Departemen HSSE Nusantara Regas, menyampaikan pentingnya pelatihan fire drill di lingkungan Perusahaan. Erwin menegaskan bahwa pelatihan ini rutin dilaksanakan di area operasi Nusantara Regas, sebagai upaya proaktif memperkuat kesiapan pekerja dalam menghadapi potensi ancaman, khususnya kebakaran. Langkah ini bertujuan memastikan setiap individu mampu bertindak secara cepat dan efektif dalam situasi darurat demi menjaga keselamatan aset dan personil demi menjaga keberlangsungan bisnis Perusahaan.*SHG-NR

Share this post