Berdayakan Masyarakat dan Jaga Lingkungan, Pertamina RU III Meraih Penghargaan PROPER Hijau

PALEMBANG – Pertamina Refinery Unit (RU) III Plaju meraih kembali penghargaan Program Penilaian Peringkat Kinerja Perusahaan dalam Pengelolaan Lingkungan (PROPER) dengan peringkat Hijau tahun 2020 dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) Republik Indonesia.

Penghargaan PROPER Hijau merupakan penghargaan ke-8 kali yang diterima oleh Pertamina RU III Plaju sejak tahun 2013. Pencapaian ini kian memperkuat RU III untuk memastikan keberlanjutan bisnis perusahaan dalam jangka panjang yang sejalan dengan penerapan Sustainable Development Goals (SDGs). Hal ini juga menunjukkan bahwa RU III Plaju terus berkontribusi dalam memberdayakan masyarakat sekitar dan menjaga kinerja ketaatan pengelolaan lingkungan di atas rata-rata.

Penghargaan PROPER tersebut diserahkan oleh Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI, Siti Nurbaya Bakar kepada
Direktur Utama Pertamina Nicke Widyawati pada acara Anugerah Lingkungan Proper yang berlangsung di Auditorium Manggala Wanabakti, Jakarta, pada Senin, 14 Desember 2020.

Dalam sambutannya, Siti Nurbaya menyatakan Proper 2020 dilaksanakan pada masa pandemi COVID-19, yang merupakan fenomena black swan event, sebagai kejadian tidak terduga yang melampaui kondisi normal dan memberi dampak yang besar. Karena itulah, KLHK dalam penilaian Proper tahun ini menambahkan kriteria sensitifitas dan daya tanggap perusahaan terhadap perencanaan dalam aspek pemberdayaan masyarakat.

“Kriteria ini pada dasarnya meminta komitmen perusahaan untuk memberikan perlindungan kepada karyawan, sehingga tidak serta merta melakukan pemutusan hubungan kerja (PHK). Dunia usaha juga didorong untuk meningkatkan kemitraan dengan instansi pemerintah, Lembaga Swadaya Masyarakat, perguruan tinggi serta lembaga internasional untuk menangani bencana,” ujar Siti.

General Manager Refinery Unit III Plaju Moh. Hasan Efendi mengungkapkan rasa syukurnya atas pencapaian PROPER Hijau yang diterima. Ia menjelaskan, RU III Plaju telah bekerja keras untuk meningkatkan kinerja lingkungan dan memberdayakan masyarakat di sekitar perusahaan. Menurutnya, keikutsertaan RU III Plaju dalam PROPER, telah memberikan dampak positif bagi masyarakat serta bermanfaat bagi pengembangan kegiatan usaha ke depan dan meningkatkan kepercayaan para pemangku kepentingan.

“Penghargaan PROPER Hijau ini selaras dengan komitmen kami untuk menjaga keseimbangan antara kinerja ekonomi, lingkungan, pelestarian alam, dan pemberdayaan masyarakat untuk meraih pertumbuhan bisnis kilang yang berkelanjutan. Ini merupakan bentuk energi positif yang kami tebar di lingkungan sekitar,” tutur Hasan.

Ia menambahkan, pencapaian ini menandakan RU III Plaju konsisten menunjukkan keunggulan lingkungan dalam proses produksi dan melaksanakan bisnis yang beretika dan bertanggung jawab terhadap masyarakat melalui Program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL).

Pertamina RU III Plaju memberdayakan masyarakat di wilayah Ring 1 sekitar perusahaan dengan membentuk Kampung Siaga COVID-19 di Lorong Mari Kelurahan Talangbubuk, Kota Palembang untuk membantu masyarakat menghadapi pandemi. Dalam Kampung Siaga COVID-19, Satgas Ayam Jago dibentuk sebagai satgas COVID-19 dari masyarakat yang terdiri dari 12 anggota untuk melakukan berbagai kegiatan, diantaranya pendataan warga terdampak, penyemprotan disinfektan, pembuatan APD dan wastafel dari daur ulang barang bekas, dan serta pembuatan hand sanitizer.

Kampung tersebut merupakan transformasi dari program Kampung Kreasi sebagai adaptasi dari kondisi pandemi COVID-19. "Semoga dengan pencapaian ini dapat memotivasi kami untuk terus meningkatkan prestasi dalam kinerja pengelolaan lingkungan agar mencapai level yang lebih tinggi," tutup Hasan. *RU III/HM

Share this post