JAKARTA – Dalam rangka memaksimalkan kesiapan penerapan Informasi Teknologi melalui sistem Enterprise Resource Planning (ERP), PT Bulog melakukan benchmark implementasi IT Governance dan ERP ke Pertamina di Ruang Rapat Lantai 1 Gd. Annex Kantor Pusat Pertamina, (13/10).
Kedatangan rombongan tim manajemen Bulog disambut oleh VP Business Demand CSS Lukito Suwarno yang didampingi jajaran tim manajemen fungsi Corporate Shared Services Pertamina. Lukito menyampaikan CSS sebagai penyedia layanan Teknologi Informasi & Komunikasi di Pertamina dan pihaknya menyambut baik dengan kedatangan Bulog yang mau menggali ilmu dari Pertamina khususnya dalam penggunaan sistem ERP di Pertamina.
Banyak hal yang disampaikan oleh tim CSS Pertamina kepada Bulog. Di antaranya, aplikasi yang digunakan dalam sistem ERP, integrasi sistem ERP dengan pihak Bank atau proses bisnis penjualan dan distribusi BBM Pertamina. Dijelaskan juga mengenai infrastruktur penunjang sistem ERP Pertamina dan Anak Perusahaan Pertamina.
“Kita lakukan knowledge sharing tentang SAP berbasis ERP dengan harapan agar mereka dapat mengimplementasikan ERP dengan sukses,” ujar Manager Change Management CSS Pertamina, Asep Budiman.
Sementara itu, Kadiv Akuntansi Perum Bulog, Nina Afrisanti, menilai Pertamina sebagai BUMN yang terbesar di Indonesia tentunya dalam menerapkan sistem teknologi berbasis ERP sudah jauh lebih sempurna dan berjalan dengan baik.“Ilmu yang kami dapat dari sini bisa dijadikan pedoman,” tandas Nina.•IRLI