JAKARTA - Demi menyiapkan pemimpin perusahaan yang kompeten, PT Pertamina (Persero) menyelenggarakan Catalyser Personal Enterprise Plan (PEP) Training Batch 1 di Ruang Serbaguna Pertamina EP Menara Standard Chartered, Jakarta, pada Selasa (31/7/2018).
Sebanyak 59 peserta terpilih yang merupakan pekerja level manager ke atas mengikuti kegiatan yang diadakan dua hari tersebut. Mereka diarahkan untuk membuat perencanaan strategis secara personal untuk kemajuan perusahaan di masa yang akan datang.
Senior Vice President Human Capital Development Ihsanuddin Usman mengungkapkan, pelatihan ini merupakan salah satu strategi dalam mencapai misi Pertamina untuk menjadi perusahaan berkelas dunia. "Para peserta akan melakukan eksplorasi bagaimana rencana-rencana ke depan. Karier apa yang akan ia lakukan dan komitmen apa yang akan diberikan untuk perusahaan. Pelatihan ini juga untuk menyiapkan pemimpin-pemimpin perusahaan, calon VP, SVP, bahkan untuk menyiapkan calon direksi 3-5 tahun ke depan,” tutur Ihsanuddin.
Ia pun berharap, pelatihan ini akan menumbuhkan satu motivasi yang kuat. “Seberapa besar mereka akan membuat perubahan dan seberapa besar perusahaan akan mendukung mereka,” imbuhnya.
Salah satu peserta, Dofa Purnomo dari BOD Support Pertamina mengaku antusias mengikuti pelatihan yang diberikan perusahaan. "Ini luar biasa bagi saya. Perusahaan betul-betul concern terhadap perkembangan bisnis masa depan. Perusahaan mempersiapkan sebaik mungkin leader masa depan Pertamina. Kami hadir di sini dengan harapan kami dapat melanjutkan tongkat estafet kepemimpinan perusahaan masa depan dan dapat memegang amanah menjalankan tugas dengan baik,” tutup Dofa.*INDAH/ft. TRISNO