Culture Day di Medan, 6C Adalah Jiwa Transformasi Pekerja

Culture Day di Medan, 6C Adalah Jiwa Transformasi Pekerja (1)

3-MOR1 CultureMEDAN – Dalam rangka internalisasi tata nilai dan budaya perusahaan, Mar­keting Operation Region (MOR) I menggelar acara Culture Day bertajuk “Kera­gaman Budaya Cermin Keka­yaan Bangsa, Indonesia He­bat Pertamina Luar Biasa”, di gedung Serbaguna MOR I, pada (28/7). Acara dihadiri Direktur SDM dan Umum, Dwi Wahyu Daryoto dan dibuka oleh GM Pertamina MOR I, Romulo Hutapea. Turut hadir Change Agent Budaya dan seluruh pekerja MOR I. 

 

Dalam sambutannya Dwi Wahyu Daryoto menyatakan, internalisasi budaya peru­sahaan dengan tata nilai 6C (clean, competitive, con­fident, customer focus, commercial dan capable) merupakan salah satu upaya untuk mencapai visi dan misi Pertamina menjadi World Class Company pada 2025.

 

“Tata nilai Pertamina 6C adalah jiwa transformasi kita sebagai pekerja. Pedoman perilaku ini adalah komitmen Pertamina untuk patuh pa­da standar etika tertinggi dalam melakukan kegiatan bisnisnya,” tambahnya.

 

Dwi Daryoto menyebutkan, dalam implementasi tata nilai Pertamina, terdapat lima pilar strategi prioritas. Khusus di bidang hilir, pengembangan infrastruktur dan marketing merupakan prioritasnya. Raise the Bar merupakan salah satu contoh implementasi high performing culture, ter­buk­ti dengan pencapaian Direk­torat Pemasaran pada 2015.    

 

Share this post