Dilantik Jadi Menteri Keuangan, Bambang Brodjonegoro Mundur dari Komisaris Pertamina

Dilantik Jadi Menteri Keuangan, Bambang Brodjonegoro Mundur dari Komisaris Pertamina

BAMBANG_BROJONEGOROJAKARTA – Anggota Dewan Komisaris PT Pertamina (Persero) Bambang PS. Brodjonegoro, secara res­mi dilantik menjadi Menteri Keuangan Kabinet Kerja, pada Senin (27/10) di Istana Negara. Sehari sebelumnya, Bambang telah diperkenalkan oleh Presiden RI Joko Widodo saat pengumuman susunan Kabinet Kerja periode 2014 -2019.

 

Usai dilantik menjadi Menteri Keuangan, Bam­bang langsung mengundurkan diri sebagai Anggota Dewan Komisaris PT Pertamina (Persero), terhitung tanggal 27 Oktober 2014 dan te­lah dikukuhkan dengan Kepu­tusan Menteri BUMN selaku RUPS PT Pertamina (Persero) No. SK-254/MBU/10/2014 tanggal 28 Oktober 2014 tentang Pemberhentian Anggota Dewan Komisaris Perusahaan Perseroan (Per­sero) PT Pertamina.

 

Bambang Brodjonegoro, selain sebagai Anggota Dewan Komisaris Pertamina juga dikenal sebagai Wakil Menteri Keuangan Indonesia. Pria kelahiran Jakarta, 3 Oktober 1966 dipercaya memimpin Ke­mentrian Keuangan karena dinilai menguasai bidang ekonomi. Bambang meraih gelar sarjana bidang Ekonomi Pembangunan dan Ekonomi Regional pada Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia tahun 1990. Dia melanjutkan pendidikan di University of Illinois at Urbana-Champaign, Amerika Serikat, dan meraih gelar Master pada tahun 1995. Bambang mendapatkan gelar Ph.D dari universitas yang sama pada 2007.•DSU

Share this post