CILACAP - Direktur Sumber Daya Manusia Pertamina Koeshartanto bersama Direktur Pengolahan Budi Santoso Syarief dan Direktur Megaproyek Pengolahan dan Petrokimia Ignatius Tallulembang melakukan sharing session dengan para pekerja muda RU IV di IG Room RU IV Cilacap, pada (27/9/2018).
Dalam kesempatan tersebut Koeshartanto memberikan apresiasinya atas inisiatif yang dilakukan oleh para pekerja muda dalam membuat program program terobosan dalam upaya mencapai visi perusahaan.
"Sesuatu yang baru hanya bisa peroleh dengan cara yang baru, bukan dengan cara lama, maka jangan pernah berhenti berinovasi," kata Koeshartanto.
Koeshartanto menegaskan, milenial Pertamina harus harus memiliki kompetensi, kapabilitas, dan experience sehingga terbangun hard skill dan soft skill yang mumpuni. "Semua itu akan tercapai melalui semangat pantang menyerah dan dukungan semua stakeholders," ujarnya.
Pada kesempatan tersebut, ia juga mengingatkan pekerja agar dapat menyikapi percepatan cara baru dengan positif.
Salah satu insan milenial RU IV Ahmad Rifky sangat antusias atas kedatangan tiga direksi Pertamina tersebut. "Ini merupakan bentuk motivasi bagi kami, generasi milenial perusahaan, untuk terus berkontribusi maksimal melalui inovasi-inovasi demi perkembangan bisnis Pertamina," kata Rifky.
Rifky juga menjelaskan para pekerja muda RU IV Cilacap yang tergabung dalam wadah Culture Change Agent (CCA) selalu berusaha membuat inovasi misalnya inovasi dalam upaya mencapai visi menjadikan RU IV sebagai Digital Refinery yang bisa mengintegrasikan semua fungsi mulai dari sistem maintenance, operasional maupun engineering.
"Semoga visi To be Digital World Class Refinery 2028 bisa tercapai. Tentunya dukungan dari manajemen sangat kami harapkan," pungkas Rifky.•RU IV