DONGGI - Dalam rangkaian Safari Ramadan, Direktur Pemasaran Korporat Pertamina Basuki Trikora Putra melakukan Management Walkthrough (MWT) ke berbagai lapangan fasilitas produksi Asset 4 Donggi Matindok Field, Sulawesi Tengah, Selasa, (14/5/2019).
Pada kegiatan tersebut, Basuki menyampaikan antusiasmenya dalam kunjungan MWT kali ini. "Saya sangat senang sekali bisa berkunjung ke sini dan bertemu dengan teman-teman pekerja Pertamina EP Asset 4 Donggi Matindok Field. Ini kesempatan yang sangat berharga bagi manajemen untuk dapat mengunjungi daerah operasi dari Sabang sampai Merauke," ujarnya.
Donggi Matindok Field Manager Andri Sehang yang mendampingi Basuki Trikora Putra menjelaskan, terdapat dua Central Processing Plant (CPP) yang memiliki kapasitas produksi total hingga 125 MMSCFD, dengan rincian CPP Donggi 60 MMSCFD dan CPP Matindok 65 MMSCFD. "Produksi tahun 2018 untuk gas mencapai 99,5 MMSCFD dan kondensat mencapai 852 BCPD, dengan Sales Gas sebesar 88 MMSCFD," ungkapnya.
Basuki Trikora Putra mengapresiasi kesungguhan para pekerja Pertamina yang telah bekerja dengan baik saat bertugas meskipun kondisi sedang berpuasa dengan cuaca yang tidak menentu. “Saya ucapkan terimakasih kepada seluruh pekerja yang telah bekerja dengan maksimal," tambahnya.
Salah satu pekerja, Ahmad Idul Aripin Lasimpala yang bertugas di Control Room mengaku senang dan bangga mendapat kunjungan dari direksi. "Kami merasa bangga mendapat kunjungan. Hal tersebut menambah motivasi saya untuk bekerja lebih baik lagi," tutupnya. *IN