MEDAN - Marketing Operation Region (MOR) I melaksanakan kegiatan donor darah dengan tajuk “Setetes darah anda menolong bagi sesama” di Gedung Serbaguna Kantor Pertamina Medan, pada (14/9). Kegiatan ini dihadiri oleh GM MOR I Romulo Hutapea didampingi Dr. Maulana sebagai perwakilan PMI Kota Medan. MOR I melalui Medical Area Sumbagut telah mengumpulkan sebanyak 85 kantong darah yang berasal dari para pekerja dan mitra kerja Pertamina MOR I dan diserahkan langsung kepada Palang Merah Indonesia Kota Medan.•WALI