Dorong Daya Saing Mitra Binaan, MOR III Gelar Pelatihan Terpadu

6 MOR 3 cJakarta –  Dalam rangka mendukung peningkatan daya saing Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM), Marketing Operation Region (MOR)  III melalui Fungsi CSR & SMEPP Jawa Bagian Barat menggelar pelatihan terpadu yang bertajuk “Bangkitkan Semangat Berusaha Menuju Wiraswasta Sejati yang Sukses”. Pelatihan yang digelar di Ruang Patraloka, Gedung Pertamina MOR III tersebut dihadiri sekitar 100 perwakilan UMKM binaan CSR & SMEPP Pertamina Jawa Bagian Barat yang berasal dari berbagai jenis usaha di Jakarta.



“Pelatihan ini bertujuan agar UMKM memiliki daya saing tinggi. Terlebih saat ini kita sedang menghadapi persaingan global, dimana para pengusaha UMKM harus diperkuat, baik pada tataran kompetensi maupun modal usaha,” ungkap Khazali Nasution, Area Manager CSR & SMEPP Pertamina Jawa Bagian Barat.



Sesuai dengan tema, CSR & SMEPP Pertamina Jawa Bagian Barat menghadirkan para pembicara yang memiliki keahlian di bidang UMKM, seperti Kepala Sub-Dinas Koperasi UKM & Perdagangan Jakarta Pusat Bangun Ricard dan Motivator Wirausaha Iskandar. Dalam paparannya, kedua pembicara menyampaikan kiat-kiat agar menjadi pengusaha UMKM yang percaya diri dalam menggapai kesuksesan.


“Peningkatan kepercayaan diri ini sangat penting, mengingat setiap usaha membutuhkan tingkat konsistensi yang sangat tinggi. Dengan menanamkan kepercayaan diri, kami berharap para mitra UMKM binaan Pertamina ini dapat meraih kesuksesan yang diimpikan,” tambah Khazali.


Pelatihan tersebut juga diisi dengan materi tentang perencanaan usaha secara cermat hingga tips mengelola pinjaman modal agar terhindar dari masalah permodalan di kemudian hari.


Selain di Jakarta, pelatihan akan dilaksanakan juga di tujuh lokasi lainnya dengan estimasi jumlah peserta mencapai 700 pelaku usaha UMKM dari daerah Bandung, Garut, Tasik, Indramayu, Subang dan Cianjur.


“Kami sangat berterima kasih ke­pada Pertamina, karena pelatihan ini me­ningkatkan wawasan kami sebagai mitra binaan Pertamina, terutama tentang metode pemasaran produk. Harapan saya semoga usaha kami sukses dan lancar,” sebut Gina, salah satu peserta pelatihan.


Sesuai dengan visi dan misi organisasi, Pertamina selalu fokus pada program berkelanjutan yang bermanfaat bagi masyarakat luas, terutama masyarakat yang berada di wilayah operasi Pertamina. Pertamina selalu hadir untuk melayani dan memberikan yang terbaik untuk bangsa.•MOR III

Share this post