Energy Patrol 2015, Tingkatkan Efisiensi Perusahaan

Energy Patrol 2015, Tingkatkan Efisiensi Perusahaan

Energy _PatrolCILACAP – Di tengah kecenderungan pemerintah dan perusahaan untuk menjalankan program efisiensi di berbagai lini usahanya, RU IV Cilacap turut mengobarkan semangat yang serupa. Salah satu langkah efisiensi yang dilakukan adalah dengan memanfaatkan pelaksanaan Bulan Energi 2015. Di dalam Bulan Energi tersebut, terdapat berbagai macam program dan kegiatan untuk mendukung terwujudnya efisiensi energi.

 

Bulan Energi berlangsung sejak tanggal 26 Maret hingga 1 Juni 2015. Salah satu program unggulan Bulan Energi 2015 adalah pembentukan tim Energy Patrol 2015 yang bertugas untuk memantau penggunaan energi di lingkungan perusahaan maupun perumahan yang ada di kawasan RU IV Cilacap. Peresmian dan pelantikan tim Energy Patrol dilakukan oleh GM RU IV Cilacap Nyoman Sukadana di Ruang Rapat II Gedung Head Office RU IV Cilacap, pada (16/4), ditandai dengan penyematan badge energy patrol kepada perwakilan tim.

 

Nyoman Sukadana mengungkapkan, saat ini Pertamina melakukan berbagai macam program efisiensi. Salah satunya adalah dengan melakukan penghematan dalam pengelolaan energi, baik di area kilang maupun di perkantoran dan rumah dinas. “Berbagai macam program yang sudah direncanakan dan di implementasikan harus bisa dijaga sustainability-nya.” ujar Nyoman Sukadana.

 

Nyoman mengajak seluruh pekerja RU IV untuk peduli terhadap penggunaan energi dengan memulai dari diri sendiri. “Komunitas pekerja RU IV Cilacap mencapai 1.800 orang. Dengan jumlah yang besar, mari kita bergerak bersama untuk melaksanakan penghematan,” imbaunya.

 

Sementara ECLC Section Head Yulianto Triwibowo dalam laporannya memaparkan, tim Energy Patrol yang beranggotakan pekerja dari fungsi Production, Engineering&Development, OPI, Security, General Maintenance, S&W, dan  Fire & Insurance  bertugas  melakukan patroli rutin di area kilang, perkantoran, dan perumahan. Tujuannya untuk memonitor penggunaan energi di area kilang, perkantoran dan perumahan di lingkungan RU IV Cilacap sehingga akan meningkatkan awareness pekerja dan keluarga dalam penggunaan energi agar lebih hemat dan bijak.

 

Secara garis besar, tim Energy Patrol ini dibagi menjadi dua group yaitu group process yang bekerja di area kilang untuk Furnace & Boiler (O2 excess, T Stack, housekeeping burner, dll), pencahayaan, penggunaan air (cleaning water, emergency shower, dll),  dan  penggunaan steam. Group kedua yakni non process akan melakukan monitoring di area perkantoran dan perumahan terkait pencahayaan, penggunaan air, listrik, AC dan housekeeping.•RUIV

Share this post