GCG untuk Competitive Advantage

GCG untuk Competitive Advantage

PDSI_WaluyoJakarta - Penerapan GCG dan bisnis etik di suatu perusahaan dapat menjadi competitive advantage yang berkesinambungan. Pentingnya implementasi GCG ini karena dapat me­ningkatkan kinerja ope­rasi, pengelolaan risk mana­gement, meningkatkan value perusahaan, dan lain sebagainya. Demikian disampaikan Dr. Waluyo dalam paparan bertajuk “Building an Integrity Organization” pada (26/2) dalam forum Breakfast Meeting yang digelar di Graha PDSI Jakarta.

 

Banyak perusahaan me­miliki soft structure berupa code of conduct, namun tidak ada artinya bila tanpa im­plementasi. “Perubahan perilaku memerlukan proses panjang dan tidak bisa disulap hanya dalam satu malam. Jadi memang harus persistence dan konsisten,” ujarnya.

 

Sebagai orang yang pernah duduk di jajaran Direksi Pertamina, Waluyo berpesan agar dalam pengambilan keputusan perusahaan, seorang pejabat harus selalu mempertimbangkan instrumen ethic checks.

 

“Dengan perangkat tersebut setidaknya kita bisa memfilter diri apakah suatu keputusan atau tindakan yang akan diambil secara etis dibenarkan, dan tidak menimbulkan dampak yang tidak diinginkan,” tegasnya.

 

Forum breakfast meeting merupakan ajang sharing knowledge yang diselenggarakan PDSI se­bulan sekali, dengan mengundang narasumber baik dari internal maupun eksternal perusahaan. Forum ini diikuti oleh para Direksi, VP dan manajer di lingkungan PDSI.•PDSI

Share this post