IBD Expo 2017: Pertamina Hadir untuk Indonesia Hebat

IBD Expo 2017: Pertamina Hadir untuk Indonesia Hebat

JAKARTA - Kementerian BUMN kembali menggelar Indonesia Business and Development Expo (IBDExpo). Tema yang diusung tahun ini adalah Sinergi Indonesia Hebat. Ajang tahunan tersebut dilaksanakan selama empat hari mulai dari 20-23 September 2017 di Jakarta Convention Center. Sekitar 700 booth BUMN, BUMD dan delegasi bisnis dari negara lain turut ikut serta dalam kegiatan tersebut.

 

Sebagai salah satu BUMN di bidang energi, Pertamina turut unjuk gigi menampilkan berbagai perkembangan dan pencapaian bisnisnya dalam IBDExpo yang diikuti oleh 118 BUMN lainnya. Tak hanya itu, sekitar 100 perusahaan swasta nasional dan internasional, seperti dari Singapura, Tiongkok, dan Malaysia pun ikut meramaikan ajang tahunan ini.

 

Di expo yang dibuka oleh Presiden Joko Widodo ini pelaku usaha tidak hanya mendapatkan informasi tentang perkembangan bisnis BUMN di Indonesia, tetapi juga bisa berinteraksi dengan inovasi-inovasi BUMN, menjajaki peluang bisnis bahkan saling bertukar pikiran antar BUMN dengan pebisnis swasta.

 

Dalam gelaran IBDExpo 2017 ini, Pertamina sebagai agen pembangun bangsa berkomitmen untuk terus berinovasi dan memberikan kontribusi signifikan bagi bangsa Indonesia. Salah satu upaya yang dilakukan oleh Pertamina adalah program BBM Satu Harga. Seperti yang disampaikan oleh Direktur Pemasaran Pertamina, M. Iskandar, selama tahun 2017 Pertamina menargetkan 54 titik di daerah terluar, terdepan dan terpencil merasakan BBM Satu Harga. "Kita lakukan ini agar seluruh rakyat Indonesia mendapatkan harga yang sama berlandaskan pada asas keadilan. Walaupun dari sisi infrastruktur untuk wilayah tersebut sangat sulit terjangkau, kami tetap menebar manfaat untuk seluruh rakyat di Indonesia," tambah Iskandar.

 

Hal senada disampaikan oleh Vice President Corporate Communcation Pertamina Adiatma Sardjito. Menurutnya, sebagai bentuk dukungan Pertamina dalam mewujudkan Indonesia Hebat, Pertamina selalu menunjukkan kinerja maksimal, seperti ekspansi hulu internasional, penjualan pelumas ke mancanegara, mewujudkan BBM Satu Harga serta distribusi BBM hingga ke pelosok negeri. “Pertamina adalah Indonesia, dimana seluruh bisnis Pertamina yang tersebar dari Sabang sampai Merauke hingga ke mancanegara, sebagai bukti hadirnya Indonesia dalam mendukung ketahanan energi di tanah air,”jelas Adiatma.

 

Selama IBDexpo, Pertamina hadir di booth utama yang menempati Hall A, booth CSR dan Pokja Papua. Di booth utama, rangkaian aktivitas menarik bisa diikuti para pengunjung seperti talkshow selama 3 hari, dengan tamu Maudy Ayunda, Rifat Sungkar dan IBL National Team. Proses pencarian minyak bisa diketahui lebih dekat melalui virtual reality, serta uji coba menantang dalam Lamborghini Simulator Challenge dan Pertamax Turbo Simulator. Sedangkan di booth CSR, Pertamina yang hadir dengan desain rumah khas Balai Ekonomi Desa (Balkondes) Wringin Putih, menampilkan program CSR unit bisnis dan anak perusahaan yang telah hadir di seluruh wilayah Indonesia, termasuk berbagai program unggulan CSR dan PROPER emas. Program unggulan tersebut meliputi Kawasan Ekonomi Mandiri (KEM) & Desa Binaan, Pertamina Sehati, Beasiswa Sobat Bumi, Keanekaragaman Hayati, Volunteerism atau relawan CSR, dan lain-lain.

Share this post