Idul Adha 1445 H, Pertamina Drilling Salurkan Hewan Kurban ke Seluruh Project Area

Jakarta – Dalam Rangka Hari Raya Idul Adha 1445 H, PT Pertamina Drilling Services Indonesia (Pertamina Drilling), anak usaha Pertamina Hulu Energi selaku Subholding Upstream Pertamina, melaksanakan kegiatan penyembelihan hewan kurban pada 17-18 Juni 2024. Kegiatan ini diadakan di kantor pusat Jakarta dan di seluruh project area Pertamina Drilling sebagai ungkapan rasa syukur dan momen untuk berbagi kepada sesama.

Avep Disasmita selaku Direktur Utama Pertamina Drilling didampingi oleh Komedi selaku VP Rig Services Operation Pertamina Drilling dan Danang Hermanto selaku Project Manager Area Jawa Pertamina Drilling melakukan penyembelihan hewan kurban di Indonesia Drilling Training Center (IDTC), Indramayu, Jawa Barat, Selasa (18/6). Sebelumnya Avep telah menjalani pelatihan sembelih hewan kurban oleh Tim Juru Sembelih Halal (JULEHA).

Idul Adha adalah momentum Pertamina Drilling hadir ditengah-tengah Masyarakat sebagai bentuk tanggung jawab sosial. “Kegiatan penyembelihan hewan kurban dilaksanakan sebagai salah satu bentuk ibadah dan juga kepedulian sosial terhadap masyarakat. Saya berharap bahwa kegiatan ini dapat bermanfaat bagi masyarakat yang berada di sekitar wilayah kerja Pertamina Drilling dan juga menjadi modal untuk kelancaran kegiatan operasional Pertamina Drilling kedepannya,” harap Avep.

“Pemilihan lokasi di IDTC untuk penyembelihan hewan kurban adalah sebagai salah satu bentuk promosi IDTC sebagai satu-satunya pusat pelatihan pengeboran di Indonesia. Semoga pelaksanaan kegiatan penyembelihan di IDTC ini menjadi barokah,” sambungnya.

Ketua Badan Dakwah Islam (BDI) Pertamina Drilling, Imam Herawadi Supardi mengungkapkan rasa syukurnya atas kelancaran seluruh kegiatan penyembelihan hewan kurban. “Selain untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kita terhadap Allah SWT, kurban juga dapat meningkatkan rasa kebersamaan dan mempererat hubungan Pertamina Drilling dengan Masyarakat. Tidak lupa saya juga sampaikan terima kasih kepada Tim Panitia Idul Adha atas kelancaran pelaksanaan di seluruh Project Area ,” ujar Imam.

Pada Idul adha tahun ini, Pertamina Drilling mendistribusikan sebanyak 21 hewan kurban ke seluruh project area, meliputi 13 ekor sapi dan 8 ekor kambing. Sebanyak 1 ekor sapi dan 1 ekor kambing dikurbankan di Bunyu, Kalimantan Utara, 1 ekor sapi di area Rokan, Riau, 2 ekor sapi dan 1 ekor kambing di area Sumatra Bagian Selatan (Sumbagsel), 2 ekor sapi dan 2 ekor kambing di Kantor Pusat Pertamina Drilling, Jakarta, 1 ekor sapi dan 2 ekor kambing di Warehouse Sunter Pertamina Drilling, Jakarta, 4 ekor sapi dan 2 ekor kambing di area Jawa, 1 ekor sapi di Palembang, dan 1 ekor sapi di Muara Enim, Sumatra Selatan.

Share this post