Jelang Ramadan, Pertamina Pastikan Stasiun Pengumpul Aset 3 Subang Field Beroperasi Maksimal

SUBANG - Direktur Pemasaran Ritel Pertamina (Persero) Mas'ud Khamid melakukan kegiatan Management Walkthrough (MWT) ke Stasiun Pengumpul (SP) Aset 3 Subang Field. Kegiatan MWT ini dilakukan untuk mengecek kesiapan operasional SP yang terletak di Desa Cidahu, Kecamatan Pagetan Barat, Kabupaten Subang ini saat mendukung Satuan Tugas Ramadan dan Idul Fitri (SATGAS RAFI) 2019. 

Dalam kesempatan tersebut, Mas'ud Khamid didampingi General Manager Marketing Operation Region III Joko Pitoyo, General Manager PT Pertamina EP Aset 3 Wisnu Hindadari, dan Field Manager Pertamina EP Subang Armend Mel Hukom. 

Ia memantau operasional Stasiun pengumpul Aset 3 Subang Field dari control room. Mas'ud juga mendapat penjelasan tentang pencapaian Pertamina EP Subang Field selama TW 1 2019 dari Field Manager Armend Mel Hukom. 

"Tahun 2019 sampai TW I pencapaian kami 111% dari target. Selain itu kami juga mendapat beberapa prestasi seperti mendapat PROPER Emas tahun 2015 dan 2018. Kami juga dapat The Peer Awards For Excellence 2018 di London," jelasnya.

Direktur Pemasaran Retail Pertamina Mas'ud Khamid mengapresiasi kinerja yang dicapai Pertamina EP Subang Field. Ia juga berharap prestasi yang sudah diraih dapat memacu insan Pertamina EP Subang Field untuk memacu kinerja maksimal. *IDK

Share this post