PALEMBANG - Jelang Hari Ulang Tahun (HUT) ke-4, PT Kilang Pertamina Internasional (PT KPI) secara serentak melalui setiap unit di seluruh Indonesia menggelar event PT KPI Goes to Campus. Event itu diselenggarakan secara daring untuk menyapa mahasiswa se-Indonesia sekaligus memperkenalkan industri pengolahan atau kilang Pertamina.
Dengan tema "Energy 4 The Nation", special guest dalam event itu membahas isu-isu update terkait bisnis kilang dan petrokimia di masa mendatang.
Di area Sumatera Bagian Selatan (Sumbagsel), PT KPI Unit Plaju sukses menggelar event Goes to Campus. Sebanyak 315 mahasiswa dari berbagai kampus di area maupun luar Sumbagsel, serta beberapa Perwira Pertamina mendaftarkan diri dalam event itu.
Sebagai pemateri utama, PT KPI Unit Plaju menghadirkan Suwahyanto, Direktur Proyek Infrastruktur PT KPI serta Edy Januari Utama, General Manager PT KPI Unit Plaju yang mengupas tuntas dunia perkilangan.
Berperan sebagai Moderator yakni Siti Rachmi Indahsari yang juga merupakan Area Manager Communication, Relations & CSR PT KPI Unit Plaju. Dengan dipandu Rachmi, Suwahyanto memperkenalkan Board of Directors & Commisioners PT KPI yang merupakan subholding refining & petrochemical PT Pertamina (Persero).
Suwahyanto juga berbicara tentang PT KPI dan perannya untuk Indonesia, skema bisnis PT KPI dan tantangan transisi energi. Dalam materinya ia juga menyampaikan Roadmap transisi energi terbarukan yang saat ini tengah berlangsung di setiap unit.
Lebih lanjut Edy Januari Utama dalam kesempatan tersebut berbicara tentang Overview unit Plaju, sekilas sejarahnya yang dibangun satu abad yang lalu. Ia juga berbicara tentang proses bisnis PT KPI Unit Plaju yang terdiri dari Primary processing & Secondary Processing, dan produk-produk yang dihasilkan seperti premium, kerosen, solar, biosolar, dexlite, pertamax, avtur dan lainnya.
Selain itu, Edy juga memaparkan skema rekrutmen PT KPI yang oleh mahasiswa dapat dijadikan informasi awal jika hendak berkarir di PT KPI. Edy juga secara sekilas memperlihatkan beberapa penghargaan bergengsi yang telah diraih PT KPI Unit Plaju, misalnya penghargaan K3, sederet penghargaan Corporate Social Responsibility (CSR) serta penghargaan Rekor MURI.
Event itu semakin diperkaya dengan menghadirkan Jemmy Darusman (News Anchor Indosiar) yang berbagi ilmu tentang personal branding sebagai komponen penting dalam pengembangan diri mahasiswa. Jemmy menjelaskan makna personal branding, manfaat, dan kiat-kiat dalam melakukannya.
Peserta tampak antusias mengikuti berjalannya acara dari mulai hingga usai. Misalnya tercermin dalam beberapa pertanyaan menarik serta kritis yang dilontarkan mahasiswa. Chentika Anugra Cenia Bunga dari Kampus Politeknik Energi & Mineral Akamigas bertanya kepada Edy yang sebelumnya berpengalaman sebagai orang Business Planning & Portofolio PT KPI tentang bagaimana langkah yang ia tempuh dalam membawa PT KPI yang dulu sempat rugi, kini menyumbang keuntungan yang besar dalam bisnis Pertamina secara global.
Ada pula pertanyaan menarik dari Meisya Wanda, mahasiswi Sampoerna University, yang bertanya mengenai tantangan yang dihadapi PT KPI serta perkembangan keberhasilannya yang saat ini mulai masuk ke industri farmasi dengan memproduksi paracetamol. Acara juga dimeriahkan dengan Live Quiz yang berisi 10 pertanyaan seputar Kilang Pertamina.
Peserta tampak puas dengan terselenggaranya event PT KPI Goes to Campus, karena banyak insight baru yang didapat dari dunia energi umumnya serta perkilangan khususnya. Salah satu peserta, Indra Gunawan dari Universitas Terbuka Palembang merasa bahwa materi yang disampaikan sangat menarik. "Overall materinya sangat menarik," tutupnya. *RU III