Kunjungan Kerja Perdana Komisaris Utama di RU III Plaju

Kunjungan Kerja Perdana Komisaris Utama di RU III Plaju

Kunker _Komut _PlajuPlaju – Komisaris Utama Pertamina Tanri Abeng mengadakan kunjungan kerja  ke Refinery Unit (RU) III Plaju, Minggu (14/6) didampingi Sekretaris Dewan Komisaris Maskurun dan Manager BOC Support Harnawan Santoso. Dalam kunjungannya kali ini, rombongan disambut oleh GM RU III Mahendrata Sudibja beserta tim manajemen RU III di Conference Room. Dari seluruh Unit Operasi milik Pertamina, kunjungan ini merupakan kun­jungan kerja perdana yang dilakukan Ko­misaris Utama sejak dilantik, sekitar  satu bulan lalu

 

Kunjungan diawali dengan plant visit ke Kilang Plaju, dan dilanjutkan presentasi overview kinerja dan rencana pengembangan operasional RU III Plaju yang dipaparkan oleh GM RU III, Mahendrata Sudibja.

 

Dalam kesempatan ter­sebut, Tanri Abeng memberikan berbagai ma­sukan serta motivasi bagi kemajuan operasional RU III. Tanri menjelaskan, saat ini Pertamina bukan lagi pemain tunggal dalam industri energi. Berbagai improvement ha­rus diupayakan dalam meng­hadapi tantangan bisnis, khu­susnya di RU III yang memiliki banyak tantangan dalam mengoperasionalkan kilang yang tidak lagi muda namun harus tetap mampu mem­peroleh profit dalam bis­nisnya.

 

Menurutnya, faktor kualitas seperti investasi ling­kungan yang telah dilakukan RU III merupakan hal yang baik, karena walaupun dari segi kapasitas kilang dan perolehan revenue tidak memberikan peningkatan, namun secara kualitas bis­nis RU III meningkat. ”Kualitas bisnis menjadi hal penting agar produk yang kita ha­silkan tidak tergeser di pasar konsumen. Pasalnya, saat ini konsumen dihadapkan banyak pilihan, dan persaingan pasar pun meningkat. Karenanya men­jaga kualitas menjadi salah satu faktor penting,” jelasnya.

 

Tanri Abeng  juga meng­ajak para pekerja RU III, un­tuk dapat bekerja sama memberikan kinerja terbaik bagi Pertamina. “Masih banyak peluang yang dapat kita kelola. Yang terpenting kita harus saling membangun trust, melakukan komunikasi secara transparan dan jujur dan berpikir bersama apa yang terbaik bagi Pertamina. Jika kita melakukan itu semua,  maka dari jajaran direksi, komisaris dan seluruh pekerja akan berada di dalam satu jalur dan satu tim yang sama. Hal tersebut menjadi kekuatan yang luar biasa bagi keberlangsungan Pertamina untuk jangka panjang,” tutur Tanri.

 

Tanri berpesan, dengan modal Pertamina sebagai perusahaan milik negara, kepemilikan jumlah aset yang sangat besar, serta pengalaman para pekerja yang dimilki pun jauh lebih baik jika dibandingkan para pebisnis yang baru masuk ke industri ini, maka seluruh insan Pertamina seharusnya dapat membawa Pertamina menjadi pemenang. “Kun­cinya, melaksanakan tugas dengan disiplin,  menjaga faktor kualitas, serta menekan cost dan losses dengan mela­kukan berbagai efisiensi,” harap Tanri.

 

Selain mengunjungi RU III, rombongan turut melakukan plant visit ke TTBM Kertapati didampingin tim manajemen MOR II Sumbagsel. Sehari sebelumnya, Komisaris Utama mengisi seminar Leadership Challenge di Hotel Emilia Palembang.•RUIII

Share this post