Menteri Energi Lithuania Sambangi FSRU Nusantara Regas

Menteri Energi Lithuania Sambangi FSRU Nusantara Regas

14-Nusantara Regas Site Visit Menteri LithuaniaJakarta -Menteri Energi Lithuania Žygimantas Vaičiūnas didampingi oleh Direktur Utama Nusantara Regas Tammy Mediharma dan Direktur Operasi dan Komersial Nusantara Regas Bara Frontasia melakukan site visit ke fasilitas FSRU Regas Satu di teluk Jakarta, Kamis (18/5).

 

Žygimantas menyam­paikan maksud kunjungan kerja tersebut untuk lebih mengetahui proses penge­lolaan LNG di Indonesia. “Pemerintah Lithuania sangat ber­harap bisa menjalin kerja sama dengan pemerintah Indonesia karena Indonesia merupakan salah satu negara exportir LNG ter­besar di dunia,” ujar Žygi­mantas.

 

Sementara itu, Tammy Mediharma menyambut positif kunjungan tersebut karena bisa menjadi sa­rana untuk sharing knowledge tentang bagai­mana penge­lolaan bisnis LNG, dan juga bisa menjajagi ke­mung­kinan untuk bekerja sama dimasa yang akan datang.

 

Direktur Operasi dan Komersial Nusantara Regas Bara Frontasia men­jelaskan, FSRU Regas Satu merupakan unit regasifikasi ter­apung milik Nusantara Regas yang mem­proses LNG menjadi gas untuk disalurkan melalui pipa bawah laut ke Onshore Receiving Facility (ORF) dan dialirkan ke PLTGU Muara Karang milik PLN.•NUSANTARA REGAS/KUN

Share this post