National Marpolex Kembali Digelar

National Marpolex Kembali Digelar

MarpolexDUMAI - Latihan Bersama Penanggulangan Tumpahan Minyak (National Marpolex) kembali digelar. Kali ini, latihan dilakukan di perairan pelabuhan Dumai pada 18-20 Juni 2014.

 

Kegiatan berskala nasional ini dikoordinasikan oleh Kementerian Perhubungan cq. Ditjen Perhubungan Laut sebagai Leading Agency. Latihan dibuka oleh Dirjen Perhubungan Laut Capt. Bobby R. Mamahit yang bertindak sebagai inspektur upacara. Pertamina menjadi salah satu salah satu peserta acara yang telah diselenggarakan untuk ke-11 kalinya.

 

Keterlibatan Pertamina dalam National Marpolex ini dikoordinasikan oleh Fungsi HSSE Korporat bekerja sama dengan Fungsi  Marine Dit. Pemasaran dan Niaga dan didukung oleh RU II Dumai. Kapal Pertamina yang terlibat dalam kegiatan operasi pemadaman kebakaran dan penanggulangan tumpahan minyak adalah TB. Wisnu V, PMB I, PMV VI, Pollution Fighting Craft dan RIB serta satu unit Ambulance untuk rescue.

 

Menurut Direktur Umum Luhur Budi Djatmika dalam laporannya kepada Direktur Utama Pertamina, kegiatan ini sangat bermanfaat bagi BUMN ini.

 

“Selain menguji kemampuan peralatan dan kesiagaan SDM dalam penanggulangan kebakaran dan tumpahan minyak di laut, kegiatan ini menjadi sarana pengimplementasian Sistem Manajemen Keselamatan, kesehatan Kerja dan Lindungan Lingkungan (SMK3LL) secara berkelanjutan yang memang sudah diterapkan Pertamina selama ini,” ujarnya.

 

Selain itu, latihan bersama tersebut dapat meningkatkan kerja sama efektif dan saling menguntungkan di antara instansi terkait dalam penanggulangan kebakaran dan tumpahan minyak di laut. “Hal itu sejalan dengan Peraturan Presideng No, 109 tahun 2006 tentang Penanggulangan Keadaan Darurat Tumpahan Minyak di laut (National Contingency Plan).

 

Selain Pertamina, latihan tersebut melibatkan 28 kapal, satu helly serta diikuti 500 personil dari Ditjen Perhubungan Laut Kementerian Perhubungan, Kementerian Lingkungan Hidup, Ditjen Migas Kementerian ESDM, Kementerian Kelautan dan Perikanan, TNI, Polri, SKK MIGAS, dan stakeholder lainnya.

 

Dari hasil evaluasi di lapangan, National Marpolex 2014 berjalan lancar dengan beberapa catatan perbaikan untuk acara serupa pada tahun depan.•HSSE

Share this post