Pekerja Lapangan Pertamina Dilatih Jadi First Aider

JAKARTA - PT Pertamina (Persero) memberikan pelatihan First Aid bagi pekerja lapangan di area Kantor Pusat maupun pekerja anak perusahaan Pertamina, pada Selasa (10/4/2018). Acara diselenggarakan di Auditorium Kwaran Nasional selama dua hari yang diikuti 30 peserta. Materi pelatihan diberikan oleh tim dari Rumah Sakit Pusat Pertamina (RSPP). 

Manager Safety Management System PT. Pertamina (Persero) Ari Saptama mengatakan, pelatihan ini bertujuan guna memberikan kemampuan kepada pekerja lapangan di area Kantor Pusat agar dapat menjadi first aider jika terjadi kecelakaan kerja, baik di lingkungan kantor maupun di jalan. Dengan pelatihan tersebut, pekerja diharapkan dapat memberikan pertolongan pertama sehingga tidak memperparah luka korban. 

"Dengan pertolongan pertama yang dilakukan secara benar, tingkat keparahannya bisa diminimalisir dan tingkat pemulihannya juga lebih cepat," jelasnya. 

Sementara itu, dr. Irwin Purnawarman mengatakan dalam pelatihan ini peserta dibekali ilmu tentang penanganan kondisi kecelakaan, seperti pendarahan, patah tulang, hipotermia, keracunan gas dan cara mengatasi kondisi tersebut. Selain teori, peserta juga mendapat praktik secara langsung. 

"Materi yang diberikan adalah basic life support atau cara kita memberikan pertolongan pertama terhadap korban, seperti bantuan pernafasan,  pertolongan terhadap jantung, serta cara mengevakuasi agar tidak menambah cedera pada korban sambil menunggu tim medis datang," katanya.*DEKA

Share this post