Pelatihan Public Speaking :Tips dan Trik Menghadapi Media Massa

Pelatihan Public Speaking :Tips dan Trik Menghadapi Media Massa

Public Speaking _TrainingJAKARTA – Berpidato, me­nyampaikan sambutan dan presentasi di depan umum, sudah menjadi bagian yang tak terpisahkan bagi pe­jabat Pertamina dari level General Manager hingga Di­reksi. Meski demikian, tidak semua memiliki tips dan trik berhadapan dengan media massa.

 

Untuk itu, Fungsi Cor­porate Communication Perta­mina menggelar pelatihan Public Speaking bagi Pejabat Pertamina di Kantor Pusat, Anak Perusahaan dan unit bisnis untuk level General Ma­nager, Vice President, Senior Vice President dan jajaran Direksi.

 

Pelatihan yang dibuka Corporate Secretary Nursatyo Argo, berlangsung selama dua hari, 10 -11 April 2014 di Jakarta. Peserta diberikan teori dan praktik bagaimana menja­lankan strategi komunikasi saat berhadapan dengan media massa, dari profesional di bidangnya, yaitu Riza Primadi, Imam Wahyudi dan Rizal Mustari dan Redaktur Harian Kontan.

 

“Pelatihan ini sangat pen­ting bagi para pejabat agar mereka lebih percaya diri dan siap menyampaikan informasi karena sudah mendapatkan skill bagaimana menghadapi media massa,” harap Vice President Corporate Communication Pertamina Ali Mundakir saat menutup acara.

 

VP Enginerring Service dan Business Support Patra Niaga, Ali Budiman merasakan pelatihan ini menjadi pengalaman yang sangat berharga. Dirinya jadi lebih percaya diri saat berhadapan dengan wartawan.•IRLI/ADITYO

Share this post