PEP Field Pangkalan Susu Siap Lanjutkan Sertifikasi ISO dan OHSAS Terintegrasi

PEP Field Pangkalan Susu Siap Lanjutkan Sertifikasi ISO dan OHSAS Terintegrasi

PEP_ISO_OHSASPangkalan susu - Se­lama tiga hari, (19-21/4),  tim konsultan BSI (British Standarization Institution) yang dikepalai oleh Sabar Kembaren, me­laksanakan audit eksternal pada seluruh fungsi di Field Pangkalan Susu dengan hasil yang positif. Dengan kemampuan pimpinan dan manajemen yang berkomitmen serta konsisten dalam pelaksanaan jobdesc masing-masing, Field Pangkalan Susu dapat melanjutkan sertifikasi ISO dan OHSAS untuk sistem terintegrasi yang selama ini telah dijalankan.

 

Kegiatan dipelopori oleh fungsi Organization Capability & Operation Excellence  sebagai fungsi yang berperan aktif dalam transformasi Per­tamina EP.  Hasil kegiatan audit eksternal oleh BSI yang serentak dilakukan di 4 field lainnya ini ditutup pada 21 April 2014 di Jakara. Pada acara penutupan, BSI melaporkan hasil rekapan dari audit eksternal yang dilakukan. Selain itu, masukan perbaikan juga diberikan   guna meningkatkan ke­giatan operasional perusahaan khu­susnya dalam bidang HSSE dan Produksi.

 

Dengan demikian, dapat memitigasi risiko karena operasional Pertamina EP sangat berdekatan dengan masyarakat sekitar.  Sabar menegaskan, audit eksternal ini bukan audit  yang mencari-cari kesalahan di lapangan. Jika ada temuan, akan dilakukan pemantauan dan pendampingan dalam perbaikan untuk bagian yang perlu ditingkatkan per­fomance-nya sehingga ada progress yang dapat di­ra­sakan.•PEPPANGKALANSUSUFIELD

Share this post